×
Abstrak
Kajian dalam penelitian ini difokuskan pada bagaimana potensi kepariwisataan daerah bisa dimaksimalkan tanpa adanya eksploitasi yang berlebihan yang berdampak pada masa yang akan datang, menganalisis gambaran umum potensi kepariwisataan yang didasarkan pada komponen penawaran pariwisata di Kecamatan Kolbano, mengidentifikasi dan menganalisis upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mengembangkan potensi ekonomi dari adanya pengembangan pariwisata di Kecamatan Kolbano, dan mengetahui besarnya potensi ekonomi yang akan dapat dihasilkan dari adanya pengembangan pariwisata di Kecamatan Kolbano. Analisis data yang digunakan untuk menjawab pertanyaan penelitian ini adalah dengan menggunakan metode Deskriptif Campuran.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa potensi yang dimiliki Kecamatan Kolbano untuk mengembangkan potensi pariwisata cukup besar walaupun perlu banyak pengadaan dan pengembangan untuk menunjang kepariwisataan di Kecamatan Kolbano seperti daya tarik (alam, budaya, sejarah, dan buatan), aksesbilitas (jalan dan transportasi umum), amenitas (kios, rumah makan, penginapan, kesehatan, keamanan, telekomunikasi, dan jasa pramuwisata), dan atraksi (aktivitas wisatawan yang bisa ditawarkan).
Potensi ekonomi yang akan diterima dari pengembangan pariwisata di Kecamatan Kolbano berdasarkan analisis Laju Pertumbuhan Geometrik. Potensi nilai ekonomi pariwisata di Kecamatan Kolbano pada tahun 2019 sebesar Rp.22.902.447.421,-; pada tahun 2020 sebesar Rp.28.324.299.827,-; dan pada tahun 2021 sebesar Rp.35.029.527.320,-.
Kata kunci: Komponen Penawaran Pariwisata, Pengembangan Pariwisata, Potensi Ekonomi Pariwisata