Penulis Utama : Dwi Sukma Palita
NIM / NIP : F3514024
×

ABSTRAK
ANALISIS PRODUKTIVITAS DAN BEBAN KERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PADA PT KUSUMAPUTRA SANTOSA
DWI SUKMA PALITA
F3514024

Penelitian ini dilakukan pada bagian produksi PT Kusumaputra Santosa dimaksudkan untuk mengetahui tingkat produktivitas kerja dan beban kerja yang ditanggung oleh karyawan dan bagaimana cara meningkatkan produktivitas. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode deskriptif. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan studi pustaka. Wawancara dilakukan untuk mengetahui hasil produksi perusahaan dan cara perusahaan meningkatkan produktivitas. Sedangkan observasi dilakukan selama kegiatan magang selama satu bulan. Studi pustaka juga dilakukan dengan cara membaca dan mempelajari buku atau referensi yang berkaitan dengan permasalahan penelitian.
Analisis pengukuran tingkat produktivitas menggunakan work load analysis dan work force analysis dengan memperhitungkan beban kerja, tingkat absensi tenaga kerja dan tingkat turn over tenaga kerja. Data yang diperlukan untuk analisis adalah jumlah produksi benang yang dihasilkan perusahaan dan daftar presensi karyawan dibulan Juli sampai bulan Desember.
Berdasarkan penelitian, produktivitas tertinggi adalah bulan bulan Oktober sebesar 2617.59 kg/jam dan produktivitas terendah pada bulan Desember sebesar 1423.49 kg/jam. Dengan rata-rata produktivitas 2210.61 kg/jam. Lebih lanjut, berdasarkan analisis dalam penentuan tenaga kerja yang dibutuhkan dengan work analysis diketahui beban kerja yang ditanggung seorang karyawan rata-rata sebesar 192.66 jam/bulan. Sedangkan rata-rata tingkat absensi karyawan pada bulan Juli sampai bulan Desember sebesar 6.58%.
Dilihat dari kesimpulan analisis produktivitas dan beban kerja PT Kusumaputra Santosa maka, peneliti memberikan saran bagi perusahaan berdasarkan uraian tersebut untuk selalu mengingatkan karyawan agar selalu bertanggung jawab atas tugas yang dimiliki, merekrut karyawan dengan selektif sehingga mendapatkan sumber daya manusia yang baik dan produktif, memanfaatkan jam kerja dengan baik, dan perusahaan mengadakan pelatihan karyawan dalam tiga bulan sekali secara rutin agar tingkat produktivitas perusahaan meningkat.

 

×
Penulis Utama : Dwi Sukma Palita
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3514024
Tahun : 2017
Judul : ANALISIS PRODUKTIVITAS DAN BEBAN KERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PADA PT KUSUMAPUTRA SANTOSA
Edisi :
Imprint : SURAKARTA - F. EKONOMI DAN BISNIS - 2017
Program Studi : D-3 Manajemen Industri
Kolasi :
Sumber : UNS - F. EKONOMI DAN BISNIS D III MANAJEMEN BISNIS- F3514024 - 2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Wahyu Trinarningsih S.E., M.M,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.