Penulis Utama : Safira Rahmawati
NIM / NIP : H3114089
×

Tujuan dari praktek produksi ini untuk mengetahui cara pembuatan produk permen  jelly  dari  ekstrak  buah  kweni,   yang  paling  disukai  ditinjau  dari karakteristik sensoris yang meliputi warna, rasa, aroma, tekstur, dan overall, karakteristik kimia pada produk permen jelly dari ekstrak buah kweni dilakukan pada semua formulasi dengan pengulangan sebanyak 3 kali pada tiap formulasi. Dan kelayakan usaha produk permen jelly dari ekstrak buah kweni ditinjau dari analisis  ekonomi.  Produk  permen  jelly  dari  ekstrak  buah  kweni  terbuat  dari ekstrak buah kweni, gula, tepung agar-agar, dan air.   Produk permen jelly dari ekstrak buah kweni dibuat menjadi tiga formulasi yaitu formulasi pertama dengan agar-agar 6 g; daging kweni 150 g; air 300 ml kemudian formulasi kedua dengan agar-agar 7 g; daging kweni 125 g; air 250 ml serta formulasi ketiga dengan agar- agar 8 g; daging kweni 100 g; air 200 ml. Berdasarkan hasil uji sensoris diperoleh hasil formula ketiga yang paling disukai. Berdasarkan analisis karakteristik kimia diperoleh hasil analisis serat kasar rata-rata pada formulasi pertama 0,5367% formulasi kedua 0,30% dan formulasi ketiga sebesar 0,43% dan kadar vitamin C rata-rata pada formulasi pertama sebesar 14,2167 mg/100 g formulasi kedua sebesar 24,853 mg/100 g dan formulasi ketiga sebesar 20,78 mg/100 g. Hasil analisis ekonomi produk Permen Jelly yaitu kapasitas 750 kemasan /bulan dengan harga pokok Rp 9.256,28- /kemasan, harga jual Rp 12.000,-/kemasan maka diperoleh laba bersih Rp 2.544.164,-/bulan, Break Event Point unit (BEP) 439 kemasan/bulan, Break Event Point harga (BEP) Rp 9.223,-/kemasan, Return On Investment (ROI) sebesar 18,54%, Benefit Cost Ratio (Net B/C) 1,40 dan menyatakan bahwa perusahaan ini layak untuk dikembangkan karena nilai B/C lebih dari 1.


Kata Kunci : Bahan baku, Proses Produksi, Analisis Produk, Produk Menjeni

×
Penulis Utama : Safira Rahmawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3114089
Tahun : 2017
Judul : Proses produksi permen jelly dari ekstrak buah kweni
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2017
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian Prog. D III Teknologi Hasil Pertanian-H3114089-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. R. Baskara Katri Anandito, S.TP, M.P
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.