Penulis Utama : Ikhsan Sri Martadi
NIM / NIP : R0212021
×

Latar Belakang : Sulfur oksida (SOx) di udara merupakan gas beracun dan berbahaya apabila terhirup oleh manusia, yang salah satunya dihasilkan oleh emisi gas buang kendaraan bermotor. Setelah bereaksi dengan atmosfir zat ini membentuk partikel-partikel sulfur yang amat halus yang dapat menembus bagian terdalam paru-paru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Paparan Gas SOx terhadap Kapasitas Vital Paru pada Pasar Buku Sriwedari Surakarta.
 
Metode : Penelitian ini merupakan penelitian Observasional Analitik dengan pendekatan  Cross  Sectional,  dengan  sampel  penelitian  62 pedagang  wanita. Teknik Sampling yang digunakan adalah Simple Random Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan mengukur kadar SOx di udara menggunakan Buffer Absoring Solution  dan  mengukur  kapasitas  vital  paru dengan Spirometer. Analisis yang digunakan adalah uji statistik non-parametrik Mann Whitney dengan signifikasi nilai  p value ? 0,001 untuk menguji pengaruh antara paparan SOx di udara dengan kapasitas vital paru.
 
Hasil  : Hasil  penelitian  dari  62  responden  yang  diteliti  menunjukkan  35,5% responden memiliki kapasitas vital paru normal dan 64,5% mengalami penurunan kapasitas vital paru. Rerata usia responden 39,40 tahun. Rerata status gizi responden 24,36 atau mengalami kegemukan. Hasil pengukuran SOx di depan toko buku Sriwedari 84,4 ug/mg. Hasil uji Mann Whitney menunjukan tidak ada pengaruh yang signifikan dengan nilai p value = 0,315
 
Simpulan : Tidak terdapat Pengaruh Paparan Gas SOx terhadap Kapasitas Vital Paru  pada  Pedagang  Buku Sriwedari Surakarta.

×
Penulis Utama : Ikhsan Sri Martadi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0212021
Tahun : 2017
Judul : Pengaruh paparan gas SOx terhadap kapasitas vital paru pada pedagang buku Sriwedari
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2017
Program Studi : D-4 Kesehatan Kerja
Kolasi :
Sumber : UNS-Program D4-Jur. Keselamatan dan Kesehatan Kerja-R0212021-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Khotijah, S. KM., M. Kes.
2. Dr. Isna Qadrijati, dr., M.Kes
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.