Penulis Utama : Hizkia Dian Ardianto
NIM / NIP : C0111015
×

ABSTRAK

Hizkia Dian Ardianto. C0111015. 2017. Serat Dhirilaksita (Suatu Tinjauan Filologis). Skripsi: Jurusan Sastra Daerah Fakultas Ilmu Budaya Unversitas Sebelas Maret Surakarta.
Penelitian ini membahas: (1) bagaimana teks dari naskah Serat Dhirilaksita yang benar? (2) apa isi atau kajian isi teks dari naskah Serat Dhirilaksita?
Tujuan penelitian ini adalah: (1) menyajikan teks naskah Serat Dhirilaksita yang asli atau mendekati aslinya serta suntingan teks yang benar (2) menjelaskan isi dari naskah Serat Dhirilaksita.
Bentuk penelitian ini adalah penelitian filologis, sebuah penelitian pustaka, yang bersifat deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah teks Serat Dhirilaksita dan isi dari Serat Dhirilaksita yang benar. Naskah SD berbentuk sebuah gancaran atau prosa yang ditulis dalam huruf Jawa carik dan memiliki 186 halaman.
Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu (1) membaca 8 katalog naskah yang tersimpan di museum dan mendatangi tempat koleksi naskah (pribadi dan teroganisir) (2) mendaftar judul naskah (3) memastikan keberadaan naskah di tempat penyimpanan dan melakukan pengamatan (4) mendeskripsikan naskah (5) mendigitalisasi naskah (6) mentransfer ke komputer dengan program Microsoft Office Picture Manager untuk dilakukan transliterasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis filologi dan analisis isi teks.
Simpulan penelitian ini adalah (1) Naskah Serat Dhirilaksita tersimpan di Museum Radyapustaka dengan nomor katalog RP 60 yang berbentuk gancaran atau prosa adalah naskah tunggal yang memiliki 186 halaman. Metode penyuntingan naskah tersebut menggunakan metode standar, karena isi naskah dianggap sebagai cerita biasa, bukan cerita yang dianggap suci, sehingga tidak perlu diperlakukan secara khusus atau istimewa dan juga menggunakan teknik filologi mulai dari inventarisasi naskah, deskripsi naskah, transliterasi, suntingan teks dan aparat kritik, serta terjemahan (sinopsis). Terdapat varian-varian seperti lakuna, adisi, hiperkorek, dan  ketidakkonsistenan penulisan dalam teks Serat Dhirilaksita. Setelah melalui teknik filologi dimulai dari deskripsi naskah, kritik teks, aparat kritik hingga transiliterasi (sinopsis), maka suntingan teks Serat Dhirilaksita dalam penelitian ini merupakan teks yang bersih dari kesalahan dan dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah. (2) Serat Dhirilaksita adalah naskah jenis sastra sejarah. Serat Dhirilaksita menceritakan kisah perjalanan hidup dan karir Kanjeng Raden Adipati Sasradiningrat IV, yang merupakan seorang patih Keraton Surakarta  pada masa Pakubuwana IX dan Pakubuwana X. Perjalanan karirnya diawali dari menjadi seorang lurah abdi dalem punakawan sekar kedhaton dengan gelar Raden Mas Pangeran Wuryaningrat hingga dipercaya menjadi seorang patih bergelar Kanjeng Raden Adipati Sasradiningrat IV.

Kata Kunci: Filologi, Sejarah,  Dhirilaksita, Kanjeng Raden Adipati Sasradiningrat IV.

 

×
Penulis Utama : Hizkia Dian Ardianto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0111015
Tahun : 2017
Judul : Serat Dhirilaksita (Suatu Tinjauan Filologis)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ilmu Budaya - 2017
Program Studi : S-1 Sastra Jawa
Kolasi :
Sumber : UNS- F.Ilmu Budaya Jur. Sastra Daerah-C0111015-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sisyono Eko Widodo, M. Hum
2. Dr. Supana, M. Hum
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.