Penulis Utama | : | Edwin Sanditama |
NIM / NIP | : | K1215019 |
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan. (1) struktur yang membangun novel Layla karya Candra Malik, (2) perilaku tokoh utama ditinjau dari teori psikoanalisis B.F Skinner, dan (3) nilai religius yang terkandung dalam novel Layla karya Candra Malik.
Penelitian ini dianalisis menggunakan pendekatan psikologi sastra. Sumber data dalam penelitian ini adalah dokumen yaitu novel Layla karya Candra Malik dan informan yaitu hasil wawancara dengan Candra Malik. Teknik sampling menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik baca dan catat. Uji validitas menggunakan triangulasi teori dan sumber. Teknis analisis data yang digunakan adalah teknik analisis mengalir (flow model of analysis) yang mencakup reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan.
Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) struktur novel Layla karya Candra Malik meliputi tema utama yaitu ketuhanan dan tema tambahan yaitu percintaan, kerja keras, dan keikhlasan. Tokoh utama bernama Wallaili Wannahar dan tokoh pembantu meliputi Abah Suradira, Pak Sukarsa, Ibu Sin, Kinasih, Kiai Sirullah, Momo Amor atau Layla, Irsyad, Ian Amor, Umbu, Ra Lilur, dan Simbah Harun. Latar dalam novel meliputi latar tempat, latar waktu. Latar tempat yaitu Sukosari, Rumah Irsyad, Rumah Wallaili Wannahar, Balak, Rumah Kiai Sirullah, Masjid Surya Mustika Rahmat, Bogangin, Malang, Solo, Hotel di Surabaya, Rumah Abah Suradira, dan Yogyakarta. Latar waktu yaitu pagi,siang, sore atau senja, dan malam. Alur yang digunakan adalah alur campuran. Amanat yang terkandung berkaitan erat dengan tema novel yaitu tentang ketuhanan, percintaan, kerja keras, dan keikhlasan. (2) perilaku tokoh utama dalam novel ini merespons stimulus yang diberikan tokoh pembantu yaitu respons positif berupa rasa senang, kagum, hormat dan cinta, sedangkan respons negatif berupa rasa marah, kecewa, sedih, dan putus asa. (3) Nilai religius yang terkandung dalam novel meliputi lima aspek yaitu dimensi keyakinan, peribadatan, penghayatan, pengetahuan, dan pengamalan.
kata kunci: novel Layla, psikologi sastra, dan nilai religius
Penulis Utama | : | Edwin Sanditama |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K1215019 |
Tahun | : | 2019 |
Judul | : | Novel Layla Karya Candra Malik: Kajian Psikologi Sastra dan Nilai Religius |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - FKIP - 2019 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-FKIP-Prog. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia-K1215019-2019 |
Kata Kunci | : | novel Layla, psikologi sastra, dan nilai religius |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Herman J. Waluyo, M.Pd., 2. Prof. Dr. Sarwiji Suwandi, M.Pd., |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | Lamp Unpublish |
Fakultas | : | Fak. ISIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|