Penulis Utama : Rasyiqah Saniy
NIM / NIP : H0813147
×

RINGKASAN

Rasyiqah Saniy. H0813147. 2018. ”Pengaruh Faktor Bauran Pemasaran (Marketing Mix) Terhadap Keputusan Pembelian Produk Teh Kotak Sosro di Pasar Swalayan Kota Surakarta”. Dibimbing oleh Prof Dr. Ir. Endang Siti Rahayu, MS dan R. Kunto Adi, SP. MP. Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Potensi alam Indonesia menyediakan berbagai sumber daya yang dapat diolah menjadi produk-produk yang bermutu tinggi. Salah satunya adalah potensi alam di bidang pertanian yaitu agribisnis teh. Teh sendiri merupakan salah satu produk yang memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan pasar dalam industri makanan  dan  minuman.  Salah  satu  contoh  olahan  produk  dari  teh  adalah berbentuk minuman kemasan. Tingginya minat masyarakat mengkonsumsi teh dalam kemasan mempunyai prospek yang sangat cerah, memberikan peluang bagi pengusaha untuk ikut terjun kedalam industri minuman Teh Siap Minum Dalam Kemasan (TSMDK).
Bagi  produsen  penting  untuk  mengetahui  faktor-faktor  yang dipertimbangkan  konsumen  dalam  melakukan  pembelian  produk  Teh  Kotak Sosro, agar produsen dapat mengetahui kebutuhan dan keinginan konsumen, melalui strategi bauran pemasaran 7P (Product, Price, Promotion, Place, Participant, Process, dan Physical Evidence) yang memegang peranan penting dalam pengambilan keputusan pembelian teh kotak sosro pada pasar swalayan. Hal tersebut dikarenakan 4P merupakan faktor yang dapat dikontrol oleh perusahaan,  sedangkan  3P  merupakan  faktor  yang dapat  dikontrol  oleh  pasar swalayan.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor apa saja yang dipertimbangkan konsumen dalam pembelian Teh Kotak Sosro di Pasar Swalayan Kota Surakarta dan   menganalisis variabel  yang paling berpengaruh di setiap faktor  yang  dipertimbangkan  dalam  pembelian  Teh  Kotak  Sosro  di  Pasar Swalayan Kota Surakarta.
Metode dasar penelitian adalah deskriptif analitis. Penentuan lokasi penelitian  dilakukan  secara  purposive  (sengaja).  Metode  pengambilan  sampel yang digunakan adalah metode Judgment Sampling, adapun jumlah sampel sebanyak 100 responden. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Untuk menganalisis data digunakan metode Analisis Faktor.
Berdasarkan hasil penelitian, terdapat 5 faktor yang berpengaruh terhadap keputusan pembelian Teh Kotak Sosro di pasar swalayan Kota Surakarta. Faktor faktor tersebut adalah: faktor tempat/distribusi yang mempunyai nilai persentase varians sebesar 34,474%. Kedua, faktor partisipan dengan nilai persentase varians sebesar 12,596%. Ketiga, faktor produk dengan nilai persentase varians sebesar
10,864%. Keempat, faktor promosi dengan persentase varians 7,066% dan kelima, faktor harga dengan persentase varians 6,508. Kemudian, variabel yang paling berpengaruh pada setiap faktor berturut-turut adalah variabel kebersihan, variabel kualitas pelayanan, variabel packaging, variabel media sosial dan variabel keterjangkauan harga.

 

×
Penulis Utama : Rasyiqah Saniy
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0813147
Tahun : 2018
Judul : Pengaruh Faktor Bauran Pemasaran (Marketing Mix) Terhadap Keputusan Pembelian Produk Teh Kotak Sosro Di Pasar Swalayan Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2018
Program Studi : S-1 Agribisnis
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian-Prog. Agribisnis-H0813147-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof Dr. Ir. Endang Siti Rahayu, M.S
2. R. Kunto Adi S.P, M.P
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.