Penulis Utama : Nadia Brillianti
NIM / NIP : H0812125
×

ABSTRAK

Hortikultura memiliki peran penting dalam kehidupan manusia antara lain sebagai sumber pemenuhan gizi, sumber pendapatan bagi petani maupun daerah sertasebagai penyangga kelestarian alam. Salah satu hortikultura khusus buah-buahan yang masuk dalam komoditas unggulan di Indonesia adalah buah duku. Duku memiliki nilai gizi dan komersial yang cukup tinggi. Nilai komersial dari pemasaran buah duku menjadi prospek agribisnis bagi petani duku dan lembaga yang terlibat dalam pemasaran buah duku.
Penelitian ini bertujuan mengkaji pemasaran duku yang terdiri atas saluran lembaga pemasaran, analisis besar biaya, keuntungan, dan margin pemasaran, mengetahui saluran pemasaran paling efisien, pengaruh karakteristik petani terhadap sikap, hubungan antara karakteristik dengan sikap petani terhadap pemasaran duku. Lokasi penelitian ditentukan secara sengaja (purposive) di Desa Plosorejo, Kecamatan Matesih, Kabupaten Karanganyar dengan pertimbangan bahwa Desa Plosorejo merupakan salah satu sentra duku di Kabupaten Karanganyar. Metode pengambilan sampel Convenience Sampling sebanyak 40 petani duku. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan kuesioner. Metode Analisis data penelitian ini adalah menentukan saluran pemasaran, menghitung biaya, keuntungan dan margin pemasaran, efisiensi pemasaran, analisis hubungan karakteristik petani dengan sikap petani menggunakan koefisien korelasi Rank Spearman.
Hasil Penelitian menunjukkan terdapat dua saluran pemasaran yaitu, saluran pemasaran I.a yang melibatkan sistem ijon (petani-tengkulak sistem ijon-pedagang pengecer-konsumen), saluran I.b non ijon (petani-tengkulak non ijon-pedagang pengecer-konsumen), saluran II (petani-pedagang pengumpul-pedagang besar-pedagang pengecer-konsumen). Total biaya pemasaran saluran I.a, I.b, II berturut-turut Rp 3.085.00, Rp 4.168.20, Rp 4.567.53 per kg. Total keuntungan saluran I.a, I.b, II berturut-turut Rp 8.573.85, Rp 3.998.80, Rp 2.796.47 per kg. Total margin pemasaran saluran I.a, I.b, II berturut-turut Rp 11.659.00, Rp8.167.00, Rp 7.364.00 per kg. Efisiensi saluran dilihat dari Farmer’s Share yaitu efisien pada saluran pemasaran II, nilai FS lebih dari 50% (63,18%). Hubungan signifikan antara karakteristik petani dengan sikap petani terhadap pemasaran duku terlihat pada hubungan budidaya duku dan jumlah pohon, budidaya duku dan pengetahuan, budidaya duku dan akses informasi pasar, pengetahuan dan lembaga pemasaran, pengetahuan dan jumlah pohon, tenaga kerja dan jumlah pohon.  Hasil penelitian dapat disarankan untuk para petani duku yang ada di Desa Plosorejo antara lain diharapkan dapat mengintensifkan dan memperbanyak informasi dan pengetahuan mengenai pemasaran buah duku yang memberikan keuntungan maksimal. Petani juga diharapkan dapat menghindari sistem jual beli ijon dikarenakan tidak memberikan banyak keuntungan. Perlu adanya penyuluhan khusus terkait duku.

 

×
Penulis Utama : Nadia Brillianti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0812125
Tahun : 2017
Judul : Kajian pemasaran duku (Lansium Domesticum Correa) di Desa Plosorejo Kecamatan Matesih Kabupaten Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Pertanian - 2017
Program Studi : S-1 Agribisnis
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Pertanian-Jur. Agribisnis-H0812125-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof.Dr.Ir.Endang Siti Rahayu, M.S.
2. Hanifah Ihsaniyati, S.P.,M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.