Penulis Utama | : | Rizal Firman Ashari |
NIM / NIP | : | F0313083 |
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility, corporate governance, dan kompensasi direksi terhadap penurunan aktivitas aggressive tax planning di perusahaan. Corporate governance terdiri dari variabel kepemilikan institusional, ukuran dewan komisaris, dewan komisaris independen, komite audit, dan kualitas audit. Variabel kontrol yang digunakan dalam penelitian ini diantaranya, variabel ukuran perusahaan (size), leverage, dan profitabilitas.
Sampel penelitian yang digunakan sejumlah 307 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015. Metode pemilihan yang digunakan dalam penelitian tersebut diambil dengan menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis yang digunakan adalah model analisis liner berganda yang dilakukan dengan bantuan program IBM SPSS Versi 23.
Hasil pengujian regresi menunjukkan bahwa corporate social responsibility dan kompensasi direksi berpengaruh positif terhadap meningkatnya nilai effective tax rate (ETR) perusahaan yang berarti terdapat penurunan aktivitas aggressive tax planning. Corporate governance yang diukur menggunakan variabel kepemilikan institusional, ukuran dewan komisaris, dewan komisaris independen, komite audit, dan kualitas audit menunjukkan hasil tidak berpengaruh signifikan terhadap aktivitas aggressive tax planning.
Kata Kunci: aggressive tax planning, corporate governance, corporate social responsibility, kompensasi direksi.
Penulis Utama | : | Rizal Firman Ashari |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | F0313083 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Pengaruh corporate social responsibility, corporate governance, dan kompensasi direksi terhadap aktivitas aggressive tax planning |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2017 |
Program Studi | : | S-1 Akuntansi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis-Jur.Akuntansi-F0313083-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Lulus Kurniasih, S.E., M.Si., Ak., |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Ekonomi dan Bisnis |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|