Penulis Utama : Nurul Fadillah
NIM / NIP : F3516045
×

ABSTRAK

Penelitian Tugas Akhir ini dibuat bertujuan untuk membandingkan antara Standar Operasional Prosedur pemasangan IndiHome yang dilakukan PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Witel Solo dengan implementasinya di lapangan. Dari perbandingan ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai kendala-kendala yang terjadi dalam proses pemasangan IndiHome di lapangan sehingga dari kendala-kendala tersebut dapat diberikan solusi untuk memberbaiki pelayanan tersebut.
Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan tugas akhir ini adalah menggunakan metode deskriptif yang memberikan gambaran secara sistematis mengenai informasi data yang berasal dari objek penelitian. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan cara wawancara langsung kepada karyawan yang berhubungan dengan pemasangan IndiHome di PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Witel Solo dan data sekuder diperoleh dari sumber lain yang berupa buku maupun data yang sudah ada seperti SOP pemasangan IndiHome.
Dari hasil penelitian ini menyatakan bahwa implementasi SOP pemasangan IndiHome PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Witel Solo dilapangan terdapat beberapa proses yang sudah sesuai dengan SOP dan ada beberapa yang belum sesuai. Proses yang sesuai yaitu contohnya pengecekan ODP yang dilakukan oleh sales, pemilihan paket IndiHome yang akan dipasang, validasi dari Telkom Pusat, dispatch work order di SCCD, pengambilan material dan NTE oleh teknisi, konfirmasi instalasi di rumah pelanggan dan telepon dari customer care. Untuk prosedur yang belum sesuai antara lain yaitu penyerahan syarat yang dilakukan oleh calon pelanggan kepada sales, input email dan nomor handphone yang dilakukan sendiri oleh calon pelanggan melalui aplikasi My IndiHome Customer, cek ketersediaan ODP yang dilakukan sendiri oleh calon pelanggan dan keluarnya Work Order yang terverifikasi.
Solusi untuk mengatasi masalah/hambatan yang terjadi pada saat proses pemasangan IndiHome adalah dalam hal penanaman tiang sebaiknya pihak IndiHome memberikan edukasi terlebih dahulu kepada masyarakat sekitar agar masyarakat paham akan IndiHome dan resiko yang ditimbulkannya kecil. Selain itu pihak Telkom juga harus menjalin komunikasi yang lebih baik kepada calon pelanggan agar calon pelanggan tidak menunggu terlalu lama dalam melakukan pemasangan.
Kata Kunci : SOP, Pemasangan, IndiHome

 

×
Penulis Utama : Nurul Fadillah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3516045
Tahun : 2019
Judul : Evaluasi Standar Operasional Prosedur (Sop) pemasangan indihome yang dilakukan PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Witel Solo
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2019
Program Studi : D-3 Manajemen Industri
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis, Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis-F3516045-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Suryandari Istiqomah, SE, M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.