Penulis Utama : Dwiki Adi Septian
NIM / NIP : A121308014
×

ABSTRAK

Latar belakang maksud mengambil data pada PERPANI Kabupaten Ponorogo dikarenakan dilihat dari banyaknya kekurangan fasilitas atau sarana prasarana maupun pendanaan yang menjadi syarat penunjang sebuah organisasi pembinaan prestasi, atlet-atlet serta staf pelatih PERPANI Kabupaten Ponorogo ternyata tetap mampu memberikan prestasi di setiap perlombaan yang mereka ikuti. Bahkan prestasi yang ditorehkan oleh atlet-atlet panahan tersebut cukup membanggakan di bandingkan cabor-cabor lain. Maka dari itu tujuan utama penelitian ini mendiskripsikan pembinaan prestasi olahraga panahan, struktur organisasi PERPANI, sarana dan prasarana, serta pendanaan yang ada pada PERPANI Kabupaten Ponorogo.

Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan subyek penelitian pembinaan prestasi olahraga panahan pada PERPANI Kabupaten Ponorogo. Sumber data dalam penelitian ini berupa observasi awal, dokumen tentang pembinaan prestasi, dan hasil wawancara dengan pengurus, pelatih, dan atlet.

Hasil penelitian ini dapat dijabarkan sebagai berikut: 1) Pembinaan prestasi yang selama ini dijalankan oleh PERPANI sebenarnya sudah melakukan tahapan pembinaan pemassalan, pembinaan pembibitan, serta pembinaan prestasi akan tetapai masih banyak kendala yang menghambat pembinaan prestasi atlet tersebut. Kendala tersebut antara lain kurangnya bantuan pendanaan yang diperoleh oleh pengurus PERPANI sehingga pengurus kesulitan melakukan pengadaan  sarana dan prasarana penunjang pembinaan. 2) Struktur organisasi yang dimiliki oleh PERPANI belum memenuhi syarat yang dibuat oleh ISORI. Struktur organisasi PERPANI Kabupaten Ponorogo sudah memiliki pelindung/penasehat, ketua umum, wakil ketua, sekertaris, bendahara, dan bidang-bidang sesuai kebutuhan. Hanya saja didalam menjalankan kepengurusan organisasi tersebut masih banyak kekuranagan yang perlu dibenahi. 3) Sarana dan prasarana latihan yang digunakan belum mengikuti perkembangan ditinjau dari aspek kualitas dan kuantitas. Pengadaan dan pemeliharaan sarana dan prasarana untuk latihan adalah tanggung jawab bersama. 4) Pendanaan untuk PERPANI Ponorogo bersumber dari pemerintah daerah Kabupaten Ponorogo dan iuran anggota serta bantuan dari orang tua atlet. Tentu dengan pemerintah memberikan bantuan pendanaan yang lebih akan sangat berguna dalam pembinaanatlet dan tidak menutup kemungkinan atlet panahan Kabupaten Ponorogo akan lebih berprestasi lagi.

Kesimpulan dari hasil analisis data yang telah ditentukan, dapat disimpulkan bahwa pembinaan prestasi olahraga panahan PERPANI Kabupaten Ponorogo sebagai sentra olahraga panahan bagi atlet belum berjalan sesuai dengan prosedur petunjuk pelaksanaan PERPANI pusat, selain itu kepengurusan PERPANI Ponorogo masih belum berjalan semestinya sehingga menghambat prestasi puncak para atlet. Untuk itu perlu diadakan perbaikan agar proses pembinaan prestasi berjalan dengan baik sesuai tujuan yang telah ditetapkan. Tetapi suasana latihan yang harmonis dan kekeluargaan dirasa mampu memberikan semangat bagi atlet dalam menghadapi sebuah kejuaraan.

Kata  Kunci: Pembinaan Prestasi Olahraga Panahan

×
Penulis Utama : Dwiki Adi Septian
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : A121308014
Tahun : 2017
Judul : Analisis pembinaan prestasi olahraga panahan pada perpani Kabupaten Ponorogo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2017
Program Studi : S-2 Ilmu Keolahragaan
Kolasi :
Sumber : UNS - Pascasarjana - Prodi. Magister Ilmu Keolahragaan - A121308014- 2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Agus Kristiyanto, M.Pd.
2. Dr. Sapta Kunta Purnama, M.Pd.?
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.