Penulis Utama : Bimo Suryo Atmaji
NIM / NIP : F1117018
×

Hotel Brothers Inn Solo Baru salah satu hotel bintang dua di Solo Baru yang memiliki kamar sejumlah 152 kamar. Hotel Brothers Inn Solo Baru secara lokasi memiliki keunikan yaitu berbatasan dengan rumah sakit besar di Solo Baru, sehingga membuat segmen pasar Hotel Brothers Inn berbeda dengan hotel lain. Oleh karena itu, perlu penelitian tentang kelayakan investasi pada Hotel Brothers Inn Solo Baru agar pihak investor dapat melihat kelayakan investasi hotel. Penelitian ini menggunakan metode Discounted Cash Flow (DCF) Analysis yang akan menghitung nilai NPV, IRR, Profitability Index, dan Payback Periode, dan analisis sensitivitas terhadap kenaikan tarif dan okupansi. Berdasarkan hasil proyeksi diperoleh NPV Rp. 3.139.000.000, IRR 14,27%, Profitability Index 1,05 kali, Payback Periode akan tercapai pada tahun ke-31 hari ke-11. Skenario sensitivitas okupansi turun 5% tidak memberi keuntungan secara finansial, dan saat okupansi turun 10% juga tidak memberikan keuntungan secara finansial.
Kata Kunci : Studi Kelayakan Investasi, Net Present Value, Internal Rate of Return, Profitability Index, Payback Periode, Discounted Cash Flows, Analisis Sensitivitas

 

×
Penulis Utama : Bimo Suryo Atmaji
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1117018
Tahun : 2019
Judul : Analisis kelayakan investasi hotel (studi kasus hotel brothers INN Solo Baru)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2019
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Prog Studi Ekonomi Pembangunan-F1117018-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ariyanto Adhi Nugroho
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.