Penulis Utama : Yustinizar Kusumaningtyas
NIM / NIP : K5114054
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaaan media pembelajaran block dienes terhadap prestasi belajar matematika materi operasi hitung campuran  anak tunarungu kelas IV SLB Negeri Sragen  tahun ajaran 2018/2019.
Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain pre-experimental One-Group Pretest-Posttest Design. Subjek yang digunakan dalam penelitian berjumlah lima anak tunarungu kelas IV di SLB Negeri Sragen. Pengumpulan data menggunakan tes uraian sebagai data primer  dan didukung oleh observasi. Hasil realibilitas tes sebesar 0,857 Analisis data menggunakan statistik nonparametric uji Wilcoxon Sign Rank Test dengan bantuan software SPSS 24.
Hasil analisis data deskriptif diperoleh nilai rata- rata pretest untuk tes uraian sebesar 29 dan posttest sebesar 38 Hasil analisis statistik skala nonparametric dengan uji Wilcoxon Sign Rank Test diperoleh nilai skala ?????????????????????????= -1.633 dengan Asymp Sig. (2-tailed) = 0,102 lebih besar dari taraf signifikansi yang telah ditentukan atau 0,102 > 0,05 sehingga hipotesis alternatif ditolak dan hipotesis nihil diterima. Berdasarkan hasil analisis penelitian tersebut diperoleh kesimpulan bahwa penggunaan media pembelajaran block dienes tidak berpengaruh secara signifikan dalam meningkatkan prestasi belajar matematika materi operasi hitung campuran anak tunarungu kelas IV SLB Negeri Sragen tahun ajaran 2018/2019.

Kata kunci : pengaruh, block dienes,  prestasi belajar matematika, operasi hitung campuran anak tunarungu

×
Penulis Utama : Yustinizar Kusumaningtyas
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5114054
Tahun : 2018
Judul : Pengaruh penggunaan media pembelajaran Block Dienes terhadap prestasi belajar matematika materi operasi hitung campuran anak tunarungu kelas IV SLB Negeri Sragen tahun ajaran 2018/2019
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Khusus/Luar Biasa
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Luar Biasa-K5114054-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Hermawan, M.Si
2. Mahardika Supratiwi, S.Psi.,MA
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.