Penulis Utama : Nur Wakhidah
NIM / NIP : H3114072
×

ABSTRAK


Yoghurt ekstrak ampas jahe merupakan salah satu produk diversifikasi  pangan dengan memanfaatkan ekstrak ampas jahe hasil destilasi minyak atsiri yang belum termanfaatkan secara maksimal sebagai olahan pangan. Yoghurt ekstrak ampas jahe merupakan minuman kesehatan yang memiliki rasa asam dan segar dihasilkan melalui proses fermentasi dengan bantuan bakteri asam laktat (BAL). Penambahan ekstrak ampas jahe hasil destilasi minyak atsiri dalam pembuatan yoghurt diharapkan memiliki manfaat dari senyawa antioksidan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui karakteristik fisik dan kimia serta formulasi terbaik pada yoghurt ekstrak ampas jahe. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan satu faktor perlakuan yaitu penambahan ekstrak ampas jahe 4,5%, 6% dan 7,5%. Data penelitian dianalisis menggunakan metode ANOVA yang dilanjutkan uji DMRT. Penambahan ekstrak ampas jahe berpengaruh nyata pada peningkatan aktivitas antioksidan, total asam, viskositas yoghurt dan penurunan pH. Hasil terbaik diperoleh pada jumlah ekstrak ampas jahe 4,5% dengan menghasilkan aktivitas antioksidan 1,98%, total asam 1,497, pH 4,09 dan viskositas 10,053 cp. Hasil analisis ekonomi yoghurt ekstrak ampas jahe yaitu kapasitas 5.512 kemasan/bulan dengan harga jual Rp 7.000/kemasan maka diperoleh laba bersih Rp 5.750.687/bulan, Return of Investment (ROI) sebelum pajak 26,6%, Return of Investment (ROI) setelah pajak 9,2%, Pay Out Time (POT) 10,8 bulan, Benefit Cost Ratio (Net B/C) 1,2 dan menyatakan bahwa perusahaan ini layak untuk dikembangkan karena nilai B/C lebih dari 1.
 
Kata kunci: destilasi minyak atsiri, ekstrak ampas jahe, susu sapi, yoghurt. 

×
Penulis Utama : Nur Wakhidah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3114072
Tahun : 2017
Judul : Proses Produksi Yoghurt Susu Sapi Segar Dengan Penambahan Ekstrak Ampas Jahe Emprit (Zingiber Officinale Var. Amarum)Dari Destilasi Minyak Atsiri
Edisi :
Imprint : SURAKARTA - FAKULTAS PERTANIAN - 2017
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber : UNS-FAKULTAS PERTANIAN Prog. DIII TEKNOLOGI HASIL PERTANIAN-H3114072 -2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Godras Jati Manuhara, S. T.P, M. Sc.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.