Penulis Utama | : | Pancar Rosanda |
NIM / NIP | : | F3114057 |
ABSTRAK
Perusahaan manufaktur yang bergerak pada produksi pakaian atau biasa disebut dengan garmen harus selalu mengutamakan kualitas dari produk yang berasal dari permintaan buyer. Permintaan yang sudah dipenuhi maka dapat menimbulkan permasalahan mengenai ketidak sesuaian standar yang digunakan perusahaan dalam memproduksi garmen dengan standar yang diberikan buyer pada suatu produk. PT. Dan Liris merupakan perusahaan manufaktur yang menerapkan order dengan permintaan buyer dengan berdasarkan ISO yang dimiliki.
Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui penyelesaian masalah ketidaksesuaian permintaan buyer dengan acuan ISO 9001:2008. Metode penelitian menggunakan desain deskriptif dengan menggambarkan situasi dan menafsirkan informasi yang diperoleh. Data yang digunakan adalah dara primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara di PT. Dan Liris, sedangkan data sekunder dari buku.
Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa PT. Dan Liris dalam menangani masalah ketidaksesuaian permintaan buyer menggunakan tiga solusi,yaitu letter of guarantee, pemberian diskon, penunjukan pihak ketiga yang disetujui buyer dan perusahaan guna memperbaiki kondisi barang. Melalui penelitian ini dapat diidentifikasi solusi dalam menangani ketidaksesuaian permintaan buyer sudah sesuai dengan penerapan dan isi dari ISO 9001:2008
Kata Kunci : Garmen, Kualitas, Standar, ISO 9001:2008
Penulis Utama | : | Pancar Rosanda |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | F3114057 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Implementasi ISO 9001:2008 Terhadap Ketidaksesuaian Permintaan Buyer di PT. Dan Liris |
Edisi | : | |
Imprint | : | SURAKARTA - FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS - 2017 |
Program Studi | : | D-3 Bisnis Internasional |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS Prog. DIII Manajemen Perdagangan-F.3114057-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Laporan Tugas Akhir (D III) |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Riwi Sumantyo, SE, M.M |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Ekonomi dan Bisnis |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|