Penulis Utama : Nila Tri Hasworo
NIM / NIP : H0204056
× ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyusun model matematika yang dapat dijadikan acuan dalam pengelolaan N,P,K pada lahan tegal untuk budidaya tanaman Jagung hibrida (Zea mays L.) di Kecamatan Jatisrono, Wonogiri. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah ketersediaan N,P,K di dalam tanah ditentukan oleh faktor endogen dan faktor eksogen, sehingga perlu adanya model matematika yang dapat dijadikan acuan dalam pengelolaannya. Kerangka fikir dari penelitian ini adalah untuk menentukan rekomendasi pengelolaan N,P,K tanah yang tepat. Sejalan dengan tujuan, perumusan masalah, dan kerangka pikir, maka penelitian ini dilaksanakan dengan survei langsung di lapangan dan didukung dengan analisis tanah di laboratorium serta analisis statistika (Stepwise regression dan correlation). Penelitian yang dilakukan kali ini dengan cara menggunakan pendekatan satuan peta tanah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model matematika dapat dijadikan acuan dalam pengelolaan N,P,K pada lahan tegal untuk budidaya tanaman Jagung Hibrida (Zea mays L.) di Kecamatan Jatisrono, Wonogiri. Model matematika pengelolaan N,P,K dalam penelitian ini yaitu : N total ` = 1.74 + 11.7 Bahan organik + 0.021 Macam Pupuk P tersedia = 1.61 - 26.6 Bahan organik + 0.161 Macam Pupuk K tersedia = 6.53 + 425 Bahan organik + 0.434 Macam Pupuk Kata kunci : Model matematika, Pengelolaan N,P,K, Jagung Hibrida (Zea mays L.)
×
Penulis Utama : Nila Tri Hasworo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0204056
Tahun : 2008
Judul : Model matematika pengelolaan n, p, k pada lahan tegal untuk budidaya tanaman jagung hibrida (zea mays l.) di Kecamatan Jatisrono, Wonogiri
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2008
Program Studi : S-1 Ilmu Tanah
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian Jur. Studi Ilmu Tanah-H.0204056-2008
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir. Sudjono Utomo, MP
2. Ir. Noorhadi, Msi
Penguji :
Catatan Umum : 615/2008
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.