Penulis Utama : Akbar Imami
NIM / NIP : D0115004
×

ABSTRAK
Akbar Imami. D0115004. Implementasi Strategi Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat Dalam Pembangunan Kawasan Kumuh Menjadi Taman Cerdas di Kelurahan Jebres Kota Surakarta. Skripsi. Program Studi Ilmu Administrasi Negara. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik. Universitas Sebelas Maret. Surakarta. 2019
Kota Surakarta merupakan salah satu daerah yang memiliki pertumbuhan penduduk yang cukup pesat. Hal tersebut nantinya akan menimbulkan suatu kawasan kumuh di berbagai daerah di Surakarta, dimana anak-anak yang sejatinya butuh ruang untuk bermain justru semakin tidak memilikinya. Pada tahun 2006 Surakarta ditunjuk Kementrian Pemberdayaan Perempuan sebagai pilot project untuk membangun Kota Layak Anak, dalam upaya mewujudkan salah satu keberhasilan kota layak anak Kota Surakarta membangun Taman Cerdas yang salah satunya berada di Kelurahan Jebres yang bernama Taman Cerdas Soekarno-Hatta. Taman Cerdas yang ada di Kelurahan Jebres merupakan Taman Cerdas yang berhasil dalam pembangunan dan pengelolaannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan implementasi strategi Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat dalam pembangunan kawasan kumuh menjadi Taman Cerdas di Kelurahan Jebres Kota Surakarta.
Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif, data yang dikumpulkan adalah melalui hasil wawancara, dokumentasi, dan observasi. Pemilihan informan dilakukan dengan teknik purposive dan snowball. Sedangkan untuk validitas data menggunakan trianggulasi data/ sumber. Teknik analisis data dilakukan dengan model analisis interaktif milik Miles dan Huberman.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Kelurahan Jebres selaku pihak pelaksana untuk Taman Cerdas Soekarno-Hatta memiliki berbagai program (kegiatan) pengelolaan dalam Taman Cerdas Soekarno-Hatta. Semua kegiatan tersebut sudah terimplementasi dengan baik. Hal tersebut nantiya akan berdampak pada pelayanan yang lebih prima bagi masyarakat Kelurahan Jebres khususnya serta masyarakat Kota Surakarta pada umumnya. Sedangkan dalam urusan sumber dana/ anggaran sendiri Taman Cerdas Soekarno-Hatta Kelurahan Jebres ini berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Pada tahun 2018 Taman Cerdas Soekarno-Hatta sendiri mendapat kucuran anggaran sebesar Rp 2.750.627.000,-. Mengenai Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk mendapatkan anggaran Kelurahan Jebres mengikuti peraturan yang sudah ditetapkan oleh Kota Surakarta. Sedangkan untuk SOP perawatan fasilitas yang ada di Taman Cerdas Soekarno-Hatta akan mengikuti aturan yang ditetapkan oleh Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Kata Kunci : Implementasi Strategi, Taman Cerdas, Kelurahan Jebres

 

×
Penulis Utama : Akbar Imami
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0115004
Tahun : 2019
Judul : Implementasi Strategi Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Dan Pemberdayaan Masyarakat Dalam Pembangunan Kawasan Kumuh Menjadi Taman Cerdas Di Kelurahan Jebres Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ilmu Sosial dan Politik - 2019
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP Prog. Ilmu Administrasi Negara -D0115004-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Herwan Parwiyanto, S.Sos., M.Si.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.