Penulis Utama | : | Rais Al Rosyid |
NIM / NIP | : | F3214058 |
ABSTRAK
TINJAUAN AKTIVITAS PERSONAL SELLING
PADA PERUMAHAN PT. PALOMA CITRA INTERNASIONAL
DI SUKOHARJO
RAIS AL ROSYID
F3214058
Penelitian ini berfokus pada tinjauan aktifitas pesonal selling pada perumahan PT. Paloma Citra Internasional. Kebutuhan akan rumah ini terasa sangat mendesak dikarenakan adanya ketidakseimbangan antara ketersediaan jumlah rumah dengan jumlah keluarga yang membutuhkan rumah. Disamping itu penghasilan masyarakat yang relatif rendah dibandingkan dengan kenaikan harga rumah dan tanah yang semakin tinggi mengakibatkan masyarakat kesulitan dalam memenuhi kebutuhan rumah.Untuk menangkap peluang secara maksimal, PT. Paloma harus melakukan tinjauan mengenai pelaksanaan strategi Personal Selling yang telah dilakukan agar mencapai tujuan aktifitas pemasaran dari PT. Paloma itu sendiri yaitu untuk meningkatkan penjualan dan meningkatkan marketshare.
Adapun tujuan penelitian dari penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui bagaimanakah pelaksanaan Personal Selling yang dilakukkan Perumahan PT. Paloma Citra Internasional. 2) Untuk mengetahui seberapa efektif pelaksanaan Personal Selling di Perumahan PT. Paloma Citra Internasional.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi deskriptif. Untuk medapatkan data, Penulis menggunakan teknik wawancara mendalam kepada pihak internal dan eksternal perumahan PT. Paloma Citra Internasional.Hasil dari penelitian ini berdasarkan dari observasi dan wawancara yang mendalam kepada informan dapat diketahui bahwa pelaksanaan Personal Sellingpada perumahan PT. Paloma Citra Internasional terlaksana dengan baik ada beberapa elemen yang mampu meningkatkan penjualan secara signifikan dibandingkan elemen lainnya, elemen tersebut adalah Word of Mouth Marketing melalui media online, maupun secara tatap muka, yang menjelaskan efektivitas tentang pelaksanaan Personal Selling elemen tersebut mampu meningkatkan penjualan pada perumahan PT.Paloma Citra Internasional.
Kata kunci: Manajemen, Pemasaran, Personal Selling
ABSTRACT
REVIEW OF PERSONAL SELLING ACTIVITY OF
PT. PALOMA CITRA INTERNATIONAL REAL ESTATE
IN SUKOHARJO
RAIS AL ROSYID
F3214058
This study focuses on reviewing the activities of Personal Selling at PT. Paloma Citra Internasional. The need for this house is very urgent due to the imbalance between the availability of the number of houses with the number of families who need a home. Besides, the relatively low income of the community as compared to the higher price of housing and land resulted in the community difficulties in meeting the needs of the house. To capture maximum opportunities, PT. Paloma should conduct an overview of the implementation of the Personal Selling strategy that has been done in order to achieve the purpose of marketing activities of PT. Paloma itself is to increase sales and improve marketshare.
The research objectives of this study are 1) to find out how the implementation of Personal Selling that used Housing PT. Paloma Citra Internasional. 2) To find out how effective the implementation of Personal Selling in Housing PT. Paloma Citra Internasional.
This research uses qualitative research method with descriptive study approach. To obtain data, the author uses in-depth interview techniques to internal and external housing PT. Paloma Citra Internasional. The results of this study based on the observation and in-depth interviews to informants can be seen that the implementation of Personal Selling on housing PT. Paloma Citra Internasional is well implemented there are some elements that can increase sales significantly compared to other elements, the element is Word of Mouth Marketing through online media, or face-to-face, which explains the effectiveness of the implementation of Personal Selling elements are able to increase sales in housing PT . Paloma Citra Internasional.
Keywords: Management, Marketing, Personal Selling
Penulis Utama | : | Rais Al Rosyid |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | F3214058 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Tinjauan Aktivitas Personal Selling Pada Perumahan Pt. Paloma Citra Internasional Di Sukoharjo |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - FEB - 2017 |
Program Studi | : | D-3 Manajemen Pemasaran |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-F. Ekonomi Prog. DIII Manajemen Pemasaran-F3214058-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Laporan Tugas Akhir (D III) |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Pram Suryanadi, S.E., M.Si. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Ekonomi dan Bisnis |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|