Penulis Utama : Dita Dwi Puspitasari
NIM / NIP : D1416015
×

ABSTRAK

NET. Biro Jawa Tengah merupakan televisi lokal di Jawa Tengah yang merupakan bagian dari Televisi Swasta Nasional NET TV dan mulai mengudara sejak 2 November 2015. Sebagai salah satu televisi lokal yang ada di Jawa Tengah, NET. Biro Jawa Tengah menyajikan program berita yang mendidik dan inspiratif berlandaskan budaya, yang diharapkan dapat memberikan wawasan kepada masyarakat Jawa Tengah untuk lebih modern dan kekinian tanpa meninggalkan adat dan budayanya. Hal inilah yang membuat Penulis menjadikan NET Biro Jawa Tengah sebagai tempat kegiatan Kuliah Kerja Media.

Pengertian editing menurut Deddy Iskandar Muda dalam bukunya (Jurnalistik Televisi Menjadi Reporter Profesional, 2003) adalah kegiatan menyunting, dalam hal ini adalah untuk menyunting gambar atau naskah untuk siaran televisi. Editing dalam proses pasca-produksi menjadi ujung tombak tayangan. Peran editor sangat penting sebagai penetu akan di buat seperti apa tayangan programnya nanti.

Kuliah Kerja Media (KKM) yang Penulis ikuti selama tiga bulan di NET Biro Jawa Tengah membuat Penulis lebih memahami bagaimana terjun langsung dalam dunia kerja yang sesungguhnya. Penulis juga menjadi lebih banyak pengalaman terutama dalam hal editing program berita. Mulai dari mempersiapkan materi editing, menyortir data, mengedit sesuai naskah, menambahkan efek dan backsound serta mengatasi berbagai permasalahan yang timbul selama mengedit berita.

Kesimpulan Penulis mengenai peran editor dalam program berita NET Jawa Tengah adalah bahwa seorang editor program editor haruslah mumpuni dan cekatan dikarenakan editor memegang peranan penting terhadap proses pasca prosuksi program berita. Seorang editor harus memiliki produktivitas tinggi dan kecepatan dalam menyelesaikan tanggung jawabnya. Untuk menghasilkan tayangan yang menarik, seoarng editor haerus berfikir kreatif dan memiliki imajinasi yang tinggi agar dapat mengolah gambar dan menyajiakn berita semenarik mungkin namun tetap memeperhatikan naskah berita yang ada. Editor juga harus mampu berfikir cepat ketika menjumpai sejumla kendala selama proses pengeditan. Dan yang tak kalah penting dari berfikir kreatif, seorang editor juga harus peka terhadap perkembangan teknologi dan yang terpenting adalah menguasai aplikasi software yang digunakan untuk editing.

Kata kunci : Televisi, Editor, Program Berita, UNS, Net. TV

×
Penulis Utama : Dita Dwi Puspitasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1416015
Tahun : 2019
Judul : Peran Editor Dalam Program News di NET Biro Jawa Tengah
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. ISIP - 2019
Program Studi : D-3 Penyiaran
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak Ilmu Sosial dan Politik-Program Studi Diploma III Komunikasi Terapan-D1416015-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Djuminto S.IP
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.