Penulis Utama : Hilda Maulida Rahmani
NIM / NIP : D1516050
×

Abstrak
Sumber Daya Manusia merupakan salah satu faktor penting dalam keberlangsungan dan keberhasilan suatu perusahaan. Sumber daya manusia berhubungan dengan kepegawaian yang memiliki tujuan dalam pengembangan tenaga kerja yang mumpuni dan berkualitas. Banyak cara yang dapat dilakukan oleh perusahaan misalnya bekerja sama dengan pihak-pihak tertentu untuk memperluas jaringan perekrutan, meningkatkan promosi pada saat akan melakukan perekrutan, menentukan syarat atau kriteria yang spesifik, melakukan seleksi dengan lebih selektif serta mengorek referensi pelamar dengan lebih dalam.
Demikian halnya dengan keberhasilan perekrutan dan seleksi karyawan di PT. Bagaskara Semesraya Internasional juga dipengaruhi oleh prosesyang selektif dan kehati-hatian yang terukur. Perekrutan dan seleksi karyawan yang berdampak positif bagi perusahaan dapat diukur dengan sedikitnya masalah-masalah terhadap karyawan ketika telah bekerja di dalam perusahaan.
Tujuan pengamatan dalam penulisan ini adalah untuk mengetahui prosedur perekrutan dan seleksi karyawan pada PT. Bagaskara Semesraya Internasional,untuk mengetahui hambatan-hambatan yang terjadi pada saat prosesperekrutan berlangsung, serta untuk mengetahui cara dalam mengatasi hambatan dalam proses perekrutan karyawan baru. Jenis pengamatan dalam penulisan ini adalah pengamatan deskriptif kualitatif, yaitu jenis pengamatan yang dimaksudkan untuk memberikan informasi mengenai prosedur perekrutan dan seleksi karyawan. Teknik pengumpulan data dalam penulisan ini adalah wawancara dengan bagian CTO dan CMO yang menangani perekrutan karyawan, observasi secara langsung selama melakukan kegiatan magang, serta mempelajari alur atau urut-urutan perekrutan pada saat proses pelaksanaan perekrutan berlangsung. Adapun saran yang diberikan kepada perusahaan berdasarkan kesimpulan yang didapat yaitu perlu dilakukan perekrutan dan seleksi yang lebih cermat dan mendasar supaya tidak ada kasus ketika karyawan sudah mulai bekerja di dalam perusahaan seperti ketidaksesuaian antara bidang pekerjaan dengan pekerjaan yang dihadapi kelak.
Kata kunci: perekrutan, seleksi, sumber daya manusia.

 

×
Penulis Utama : Hilda Maulida Rahmani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1516050
Tahun : 2019
Judul : Prosedur Perekrutan dan Seleksi Karyawan Pada PT. Bagaskara Semesraya Internasional Yogyakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2019
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Prog. DIII Manajemen Administrasi-D1516050-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Endang Maharani, S.Sos., M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.