Penulis Utama | : | Yuliana Ariyanti |
NIM / NIP | : | K3513076 |
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem informasi geografis untuk mitigasi bencana pada satuan pendidikan (SIMBAK) serta menguji kelayakan SIMBAK. SIMBAK yang dikembangkan dapat memetakan satuan pendidikan yang berada di Kawasan rawan Bencana (KRB), menyajikan informasi profil satuan pendidikan dan menunjukkan rute perjalanan atau navigasi. SIMBAK yang dikembangkan berbasis website dan dapat diakses melalui internet.
Pengembangan SIMBAK menggunakan model pengembangan waterfall yang terdiri dari tahap analisis kebutuhan, desain, pembuatan kode program dan pengujian. Kelebihan SIMBAK dari penelitian sejenis yaitu sistem menyediakan informasi yang terintegrasi antara data satuan pendidikan dengan data kebencanaan, sehingga pengguna memperoleh beberapa macam informasi hanya dengan mengakses sebuah sistem. Pemetaan yang ditampilkan oleh SIMBAK dapat menunjukkan satuan pendidikan yang berada dalam KRB dengan warna marker yang berbeda, sehingga dapat diidentifikasi oleh pengguna dengan mudah. Setelah SIMBAK dikembangkan, pengujian dilakukan dalam dua tahap yaitu pengujian terbatas dan pengujian diperluas untuk mengetahui kelayakan SIMBAK. Pengujian terbatas dilakukan oleh ahli sistem informasi dan ahli substansi kebencanaan. Hasil dari pengujian terbatas menunjukkan persentase nilai sebesar 86,3%. Pengujian diperluas dilakukan oleh aktor yang terlibat dalam SIMBAK yaitu petugas administrasi, operator sekolah dan pengguna. Hasil dari pengujian diperluas menunjukkan persentase nilai sebesar 87,9%. Hasil persentase nilai yang diperoleh berada diatas 81%, sehingga dapat disimpulkan bahwa SIMBAK sangat layak diterapkan di daerah yang berada di kawasan rawan bencana.
Penulis Utama | : | Yuliana Ariyanti |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K3513076 |
Tahun | : | 2018 |
Judul | : | Pengembangan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk Mitigasi Bencana Berbasis Web pada Satuan Pendidikan di Kecamatan Sawangan Kabupaten Magelang |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - FKIP - 2018 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-FKIP Jur. Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer-K3513076-2018 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Rosihan Ari Yuana, S.Si., M.Kom. 2. Aris Budianto, S.T., M.Eng. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|