Penulis Utama : Margareth Hildaria
NIM / NIP : G0015149
×

Latar Belakang: Gangguan Akibat Kekurangan Iodium (GAKI) dapat menyebabkan perkembangan intelektual yang rendah. Salah satu daerah endemis GAKI di Jawa Tengah adalah Kecamatan Ngargoyoso dengan angka Total Goiter Rate (TGR) sebesar 9.3%. Ekskresi Iodium Urin (EIU) dapat digunakan untuk mendeteksi GAKI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kadar iodium dalam urin dengan fungsi kognitif pada anak sekolah dasar di Kecamatan Ngargoyoso,Karanganyar.

Metode: Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Subyek penelitian adalah anak sekolah dasar kelas V dan VI SD di SDN
2 Ngargoyoso, Karanganyar. Subyek penelitian dipilih dengan menggunakan metode simple random sampling. Pengambilan data dilakukan pada bulan September 2018 - November 2018 tanpa dilakukan follow up. Data penelitian didapatkan melalui pemeriksaan kadar iodium dalam urin, Culture Fair Intelligence Test (CFIT) dan Verbal Reasoning Test. Data kemudian dianalisis menggunakan uji regresi linier.

Hasil: Dari 40 anak SD kelas V dan VI di SDN 2 Ngargoyoso tahun 2018 yang diteliti, didapatkan hubungan  yang signifikan antara kadar iodium dalam urin dengan fungsi kognitif (? = 0,000), terdapat arah korelasi positif pada kadar EIU defisiensi (t=5,935) dan kadar EIU normal (t=4,079) serta arah korelasi negatif pada kadar EIU berlebihan (t= -10,323).

Simpulan:  Terdapat  hubungan  yang  signifikan  secara  statistik  antara  kadar iodium dalam urin dengan fungsi kognitif pada anak sekolah dasar di Kecamatan Ngargoyoso,Karanganyar.

×
Penulis Utama : Margareth Hildaria
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0015149
Tahun : 2019
Judul : Hubungan kadar iodium dalam urin dengan fungsi kognitif anak sekolah dasar di Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Kedokteran-G0015149-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Eva Niamuzisilawati, dr., Sp.PD., M.Kes., FINASIM
2. Anak Agung Alit Kirti Estuti Narendra Putri, dr., M.K.M
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.