Penulis Utama : Muhammad Zaki Wisnumurti
NIM / NIP : G0015161
×

 Latar  Belakang:  Pendidikan  kedokteran  merupakan  sarana  untuk  membentuk seorang  awam  menjadi  praktisi  kesehatan  yang  memiliki  ilmu  dan  kemampuan serta  identitas  profesional.    Identitas  profesional  seorang  dokter  membantu  dia untuk  berpikir,  bertindak  dan  merasa  sebagai  seorang  dokter  serta  mampu meyakinkan  orang  lain  bahwa  dia  adalah  seorang  dokter.  Tanpa  memahami identitas  profesional,  seorang  dokter  akan  kesulitan  dalam  menjalani  perannya sebagai  penyembuh  dan  profesional.  Meskipun  mengikuti  pendidikan  di  tempat yang sama, pandangan  mahasiswa mengenai identitas profesional dapat  berbeda- beda. Hal itu dapat terjadi karena setiap individu memiliki pembelajaran mengenai teori  sosial,  role  model  serta  coping  mechanism  yang  dapat  mempengaruhi identitas  profesional.  Penelitian  ini  bertujuan  untuk  melihat  gambaran  persepsi dengan sampel mahasiswa kedokteran UNS tingkat akhir.  Metode  :  Penelitian  yang  dilakukan  menggunakan  studi  kualitatif  dengan pendekatan  fenomenologis.  Kegiatan  ini  dilakukan  di  Fakultas  Kedokteran Universitas Sebelas Maret. Subjek penelitian adalah enam orang mahasiswa yang telah  atau  sedang  mengikuti  stase  terintegrasi  program  studi  profesi  dokter.  Data dikumpulkan  melalui  in-depth  interview.  Data  yang  terkumpul  dianalisis menggunakan content analysis. Untuk menjamin validitas penelitian menggunakan teknik member checking.  Hasil: Hasil dari penelitian ini terbagi menjadi tiga tema besar berdasarkan peran seorang dokter menurut literatur dari Cruess et al yaitu: ‘penyembuh’, ‘profesional’ dan ‘penyembuh dan profesional’.  
Simpulan:  Persepsi  dari  mahasiswa  memiliki  kesesuaian  dengan  literatur  yang digunakan.  Namun,  masih  ada  beberapa  atribut  yang  sangat  minim  disinggung dalam  wawancara.  Peran  role  model  sangat  penting  untuk  membantu  mahasiswa memahami peran seorang dokter dan atribut yang dimiliki.   
Kata Kunci: identitas profesional, dokter, persepsi mahasiswa, medical education 

×
Penulis Utama : Muhammad Zaki Wisnumurti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0015161
Tahun : 2019
Judul : Studi kualitatif : persepsi mahasiswa kedokteran tentang atribut identitas profesional di Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret.
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Kedokteran-G0015161-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Kakanita Hermasari, dr., M.Med. Ed.
2. Dr. Veronika Ika Budiastuti, dr., M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.