×
Abstrak
Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini, yaitu: (1) Deskripsi unsur-unsur dalam teks cerpen Senyum Karyamin (2) Deskripsi hubungan antar unsur cerpen Senyum Karyamin.
Tujuan penelitian ini ialah (1) Mengetahui unsur-unsur dalam teks cerpen Senyum Karyamin. (2) Mengetahui hubungan antarunsur cerpen Senyum Karyamin.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Dengan demikian, penelitian ini juga akan menggunakan metode kualitatif. Pada penelitian ini juga, yang dijadikan sumber data adalah cerpen Senyum karyamin. Dalam penelitian ini teknik analisis yang digunakan adalah peneliti menguraikan teknik analisis dengan menempuh 6 tahap. Tiga tahap yang dimaksud adalah sebagai berikut: (a) langkah pertama, yaitu membaca dengan seksama data yang digunakan dalam penelitian (b) langkah kedua, yaitu mengidentifikasi dan mengklasifikasi data berdasar sumber data, (c) langkah ketiga, yaitu penarikan simpulan berdasar rumusan masalah yang dirumuskan sejak awal.
Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa fakta cerita dalam cerpen Senyum Karyamin yang meliputi alur, tokoh dan latar. Alur yang digunakan merupakan alur progresif, tokoh utamanya satu yaitu (Karyamin) dan tokoh bawahannya ada tiga (Sarji, Saidah, Pak Pamong). Latar dibagi menjadi beberapa bagian yaitu latar waktu, tempat, sosial. Sarana sastra menunjukkan sudut pandang orang ketiga sebagai pengamat, terdapat beberapa gaya bahasa diantaranya paradoks dan hiperbola. Pencintraan yang digunakan ialah citraan penglihatan, pendengaran, rabaan, dan rasaan. Tema dibagi menjadi dua yaitu mayor dan minor, tema mayor adalah perjuangan seorang pengumpulbatu dari kehidupan yang serba kekurangan, serta tema minornya jangan mudah menyerah keduanya didukung oleh hasil dari analisis hubungan antar unsurnya.