Penulis Utama : Surono
NIM / NIP : K5413068
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perubahan penggunaan lahan permukiman di Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar tahun 20072017,faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan permukiman di Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar, dan kesesuaian rencana tata ruang wilayah Kecamatan Gondangrejo.Penelitian ini menggunakan metode deskriptif spasial. Metode ini digunakan untuk mengetahui suatu obyek atau fenomena maupun peristiwa yang terjadi pada masa sekarang. Populasi yang digunakan yaitu penggunaan permukiman dan penduduk yang terdapat di Kecamatan Gondangrejo. Sampel yang diambil adalah perubahan penggunaan lahan dan penduduk permukiman yaitu lurah, RT, RW, dan kepala keluarga. Teknik pengumpulan datanya antara lain: (1) teknik dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data sekunder antara lain (a) data wilayah daerah penelitian, (b) peta permukiman tahun 2007 dan 2017 dari BPN Kabupaten Karanganyar, (c) data penduduk tahun 2017 dari BPS Kabupaten Karanganyar, (2) wawancara, (3) observasi / pengamatan langsung di lapangan.Teknik analisis data yang digunakan adalah overlay peta permukiman tahun 20072017, menganalisis kemudian mendeskripsikan beserta faktor-faktor yang mempengaruhinya, dan mendeskripsikan kesesuaian permukiman Kecamatan Gondangrejo terhadap rencana detail tata ruang Kecamatan Gondangrejo. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan : (1) perkembanganperubahan lahan permukiman tahun 2007-2017 adalah 56 hektar, (2) faktor mendekati tempat kerja, lokasi strategis dan harga murah menjadi faktor utama perkembangan permukiman di Kecamatan Gondangrejo, (3) Permukiman Kecamatan Gondangrejo telah sesuai dengan Rencana Detail Tata Ruang Kecamatan Gondangrejo.
 
 Kata kunci : perubahan permukiman, faktor yang mempengaruhi,
rencana tata ruang

×
Penulis Utama : Surono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5413068
Tahun : 2019
Judul : Perkembangan Permukiman Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar Tahun 2007-2017
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Geografi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prog. Studi Pendidikan Geografi-K5413068-2019
Kata Kunci : perubahan permukiman, faktor yang mempengaruhi, rencana tata ruang
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ahmad, M.Si
2. Dr. Yasin Yusup, S.Si, M.Si,
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.