Penulis Utama : Agus Wahyudi
NIM / NIP : K3112003
×

ABSTRAK
Agus Wahyudi. K3112003.  Bimbingan Kelompok Teknik Sosiodrama Untuk
Memningkatkan Kecerasan Emosi Peserta Didik Kelas X SMA
Muhammadiyah 1 Karanganyar Tahun Ajaran 2016/2017. Skripsi, Surakarta.
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Oktober 2016.
 
Penelitian ini  bertujuan untuk menguji keefektifan bimbingan kelompok
teknik sosiodrama untuk meningkatkan kecerdasan emosi peserta didik kelas X
SMA Muhammadiyah 1 karanganyar Tahun Ajaran 2016/2017.
 
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu. Subjek penelitian
adalah siswa kelas X SMA Muhammadiyah 1 karanganyar yang memiliki
kecerdasan emosi rendah. Subjek penelitian berjumlah 66 yang terbagi menjadi
kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, 33 siswa untuk kelompok
eksperimen dan 33 siswa untuk kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data
menggunakan angket kecerdasan emosi untuk melaksanakan pretest dan posttest.
Analisis data menggunakan teknik Mann Whitney dan Wilcoxon dengan bantuan
SPSS 21.
 
Hasil analisis menggunakan Mann Whitney adalah 4.000 dengan signifikansi 0,000, artinya signifikansi 0,000 < 0>tersebut dapat dimaknai bahwa terjadi peningkatan kecerdasan emosi pada kelompok eksperimen setelah diberi treatment menggunakan teknik sosiodrama.
Siswa yang mendapatkan perlakuan sosiodrama mengalami peningkatan
kecerdasan emosi. Hasil uji tersebut didukung oleh uji Wilcoxon yang diperoleh
hasil -5,016 dengan  signifikansi 0,000, artinya 0,000 < 0>perbedaan skor antara skor pretest dengan skor posttest pada kelompok
eksperimen.
 
Simpulan yang dapat diambil dari hasil analisis yaitu, bimbingan
kelompok teknik sosiodrama efektif untuk meningkatkan kecerdasan emosi
peserta didik kelas X SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar Tahun Ajaran
2016/2017.
Kata kunci : bimbingan kelompok, teknik sosiodrama, kecerdasan emosi.

 

×
Penulis Utama : Agus Wahyudi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3112003
Tahun : 2016
Judul : Bimbingan Kelompok Teknik Sosiodrama Untuk Meningkatkan Kecerdasan Emosi Peserta Didik Kelas X SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar
Edisi : 2016
Imprint : Surakarta - Fak.KIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Bimbingan Konseling
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak.KIP Prog. Bimbingan dan Konseling-K3112003 -2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing :
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.