Penulis Utama : Roos Arafat Ahmad Yani
NIM / NIP : D1115034
×

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisa Faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi Peraturan Bupati No 12 tahun 2016 tentang Presensi Elektronik di Kecamatan Bumijawa. Fokus penelitian yang ditetapkan meliputi: faktor yang mempengaruhi impelementasi kebijakan menurut teori Van Metter & Carl Van Horn meliputi Ukuran dan tujuan kebijakan, Sumber Daya, Karakteristik Agen Pelaksana, Sikap atau Kecenderungan (Disposition) para pelaksana, Komunikasi antar organisasi dan aktivitas pelaksana, Lingkungan ekonomi,sosial dan politik.
Penelitian ini dilakukan di Kecamatan Bumijawa. Analisa data yang digunakan adalah analisa deskriptif kualitatif. Sumber data diambil dari hasil wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan Validitas data menggunakan teknik trianggulasi sumber.
Dari hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan atau implementasi Peraturan Bupati tentang presensi elektronik sudah sesuai dengan SOP yang ada hal ini terbukti dari analisis berdasaskan teori van metter & carl van horn yaitu memiliki arah dan tujuan yang jelas, sudah dilakukan persiapan sebelum menerapkan kebijakan berupa sosialisasi, peralatan dan perlengkapan sudah disediakan oleh PEMKAB Tegal bagian Kepegawaian, pimpinan sudah melakukan pengawasan dan terdapat sanksi yang tegas namun demikian pada bukti rekap hasil presensi elektronik di kecamatan bumijawa masih belum optimal, pada awal pelaksanaan kebijakan ada beberapa pegawai yang kurang setuju dengan kebijakan ini dan sekarang sebagian besar responnya sudah baik, koordinasi sudah terlaksana dengan baik, pegawai lebih disiplin dari pada seebelum diberlakukannya presensi elektronik.
Keyword : Faktor-Faktor yang mempengaruhi Implementasi, presensi elektronik, pegawai negeri sipil

 

×
Penulis Utama : Roos Arafat Ahmad Yani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1115034
Tahun : 2019
Judul : Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Implementasi Peraturan Bupati No. 12 Tahun 2016 tentang Presensi Elektronik bagi Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tegal (Studi Implementasi di Kecamatan Bumijawa)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2019
Program Studi : S-1 Administrasi Negara Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Jur. Ilmu Administrasi Negara-D1115034-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Herwan Parwiyanto, S.Sos, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.