Penulis Utama : Andi Cahyono
NIM / NIP : H0512011
×

   
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggantian konsentrat dengan ampas aren fermentasi (AAF) dalam ransum terhadap kecernaan bahan kering dan serat kasar pada domba ekor tipis jantan. Penelitian ini dilaksanakan pada 22 Februari sampai 22 Maret 2016 di kandang domba Minifarm milik Program Studi Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Sebelas Maret Surakarta yang berlokasi di Desa Jatikuwung, Gondangrejo, Karanganyar. Materi yang digunakan 12  domba ekor tipis jantan dengan bobot badan awal rata-rata 15,66±2,75 Kg.
Desain penelitian yang digunakan adalah rancangan acak kelompok (RAK) dengan tiga perlakuan dan setiap perlakuan terdiri dari empat kelompok bobot badan. Perlakuan yang diberikan adalah penggantian konsentrat dengan AAF dalam ransum, yaitu : P0 = 60% rumput raja + 39% konsentrat  + 1% Premix + 0?F, P1 = 60% rumput raja + 39% konsentrat  + 1% Premix + 5?F, P2 = 60% rumput raja + 29% konsentrat + 1% Premix + 10?F masing ? masing berdasarkan bahan kering. Peubah yang diamati adalah konsumsi bahan kering (BK), konsumsi serat kasar (SK), kecernaan bahan kering (KcBK) dan kecernaan serat kasar (KcSK). Analisis variansi digunakan untuk mengetahui adanya pengaruh perlakuan terhadap peubah yang diamati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh nyata penggantian konsentrat sampai tingkat 25,64% atau penggantian 10?lam ransum. Simpulan penelitian ini adalah AAF  mampu menggantikan konsentrat sampai tingkat 25,64% atau penggantian 10?lam ransum dilihat dari konsumsi bahan kering dan serat kasar serta kecernaan bahan kering dan serat kasar.
Kata kunci : domba ekor tipis, ampas aren fermentasi, bahan kering, serat  kasar

 

×
Penulis Utama : Andi Cahyono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0512011
Tahun : 2017
Judul : Pengaruh penggantian konsentrat dengan ampas aren fermentasi dalam ransum terhadap kecernaan bahan kering dan serat kasar domba ekor tipis jantan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2017
Program Studi : S-1 Produksi Ternak
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian, Jur. Peternakan- H 0512011-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ir. Eka Handayanta, M.P.
2. Aqni Hanifa, S.Pt., M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.