Penulis Utama : Dio Affan Afghani
NIM / NIP : G0014075
×

ABSTRAK

Latar Belakang: Kondisi single parent merupakan salah satu stressor yang berat dalam  kehidupan  seseorang.  Dimana  seseorang  dalam  menghadapi  sebuah stressor memiliki coping strategy yang berbeda-beda. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perbedaan coping strategy dan tingkat stressor antara anak single parent dengan orang tua lengkap di SMAN 3 Surakarta.

Metode: Penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional, dilakukan pada bulan September – Oktober 2017 di SMAN 3 Surakarta. Subjek penelitian adalah siswa – siswi single parent dan orang tua lengkap di SMAN 3
Surakarta. Pengambilan sampel dilaksanakan secara total sampling dan mendapatkan sampel sejumlah 84 siswa. Para responden mengisi lembar identitas dan  informed  consent,  dilanjutkan  dengan  kuesioner  The  Brief  COPE  untuk menilai  coping  strategy dan  Holmes  Rahe Stress  Scale untuk  menilai tingkat stressor. Data selanjutnya dianalisis secara statisik menggunakan uji Chi Square (X2).

Hasil: Dari hasil Uji Chi Square penelitian didapatkan nilai p = 0,450 untuk coping strategy pada siswa-siswi single parent dan orang tua lengkap. Sedangkan untuk tingkat stressor pada siswa-siswi single parent dan orang tua lengkap p =
0,022.

Simpulan: Tidak terdapat perbedaan bermakna pada coping strategy pada kondisi single parent dengan orang tua lengkap dan terdapat perbedaan yang bermakna pada tingkat stressor pada kondisi single parent dengan orang tua lengkap.

 

Kata Kunci: anak, single parent, orang tua lengkap, coping strategy, stressor

 

×
Penulis Utama : Dio Affan Afghani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0014075
Tahun : 2017
Judul : Perbedaan Coping Strategy dan Tingkat Stressor Antara Anak Single Parent dengan Orang Tua Lengkap di SMAN 3 Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS – F. Kedokteran, Prodi. Kedokteran - G0014075- 2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Moh Fanani, dr., SpKJ (K)
2. Rohmaningtyas, dr., SpKJ., M.Kes
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.