Penulis Utama : Rina Ulina Br Gurusinga
NIM / NIP : S231508035
×

ABSTRAK

Adanya kebijakan mutasi di BPK menyebabkan pegawai harus mengalami perpindahan domisili dan satuan kerja. Pegawai BPK yang mutasi tersebut tentu menghadapi berbagai hal atau kesulitan dalam proses penyesuaian atau adaptasi dengan lingkungan baru. Adaptasi terhadap lingkungan budaya baru dipengaruhi oleh sejumlah faktor. Berdasarkan teori manajemen kecemasan dan ketidakpastian dalam konteks komunikasi antarbudaya disebutkan bahwa uncertainty reduction dan anxiety reduction merupakan faktor utama penyebab adaptasi. Sedangkan faktor cultural knowledge berpengaruh secara tidak langsung terhadap adaptasi antarbudaya yang dimediasi oleh kedua faktor utama tersebut diatas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah ada pengaruh langsung cultural knowledge terhadap adaptasi,  serta  pengaruh  tidak  langsung cultural  knowledge  terhadap adaptasi melalui faktor uncertainty reduction dan anxiety reduction.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode survei eksplanatif. Populasi penelitian adalah pegawai yang mutasi ke seluruh wilayah kerja BPK dalam Surat Keputusan BPK Nomor 388/K/X- X.3/12/2016 tanggal 30 Desember 2016, berjumlah 275 orang. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 163 orang dengan teknik proporsional sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah Analisis Jalur (Path Analysis).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh langsung cultural knowledge terhadap adaptasi secara signifikan sebesar 0,655 atau sebesar 42,9%. Selanjutnya, terdapat pengaruh tidak langsung cultural knowledge terhadap adaptasi melalui uncertainty reduction dan anxiety reduction secara berurutan yaitu sebesar 0,371 dan 0,140. Sehingga dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa semakin besar cultural knowledge yang dimiliki pegawai maka dapat meningkatkan  keberhasilan  pegawai  dalam  beradaptasi  di  lingkungan  baru. Kedua, semakin tinggi cultural knowledge pegawai, akan meningkatkan kemampuan dan tingkat kepercayaan diri pegawai dalam memprediksi perilaku orang lain, yang berarti semakin tinggi kemampuan dan kepercayaan diri dalam memprediksi perilaku orang lain maka akan memampukan pegawai beradaptasi dengan  lingkungan  baru.  Ketiga,  semakin  tinggi  cultural  knowledge  pegawai, akan  mengurangi  kecemasan  pegawai  dalam  berinteraksi  dengan  orang-orang baru di lingkungan setempat, yang berarti semakin tinggi pengurangan kecemasan pegawai maka akan memampukan pegawai beradaptasi dengan lingkungan baru.

Kata kunci: cultural knowledge, uncertainty reduction, anxiety reduction, adaptasi

×
Penulis Utama : Rina Ulina Br Gurusinga
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S231508035
Tahun : 2017
Judul : Pengaruh Cultural Knowledge Terhadap Adaptasi (Path Analysis mengenai pengaruh Cultural Knowledge, Uncertainty Reduction, dan Anxiety Reduction terhadap Adaptasi pegawai BPK yang mutasi ke lingkungan baru)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2017
Program Studi : S-2 Ilmu Komunikasi (Manajemen Komunikasi)
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Magister Ilmu Komunikasi - S231508035-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sri Hastjarjo, S.Sos, Ph.D
2. Drs. Yulius Slamet, M.Sc., Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.