Penulis Utama : Indah Nur Rochmah
NIM / NIP : K3112038
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk yang berupa panduan pengembangan peningkatan hubungan interpersonal dengan guru menggunakan model analisis transakisonal bagi siswa SMK.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian pengembangan (Research and Development), namun dibatasi hanya sampai pada langkah ke-3 yaitu tahap pengembangan draf produk. Subjek pada penelitian ini adalah siswa SMK Negeri se-eks Karesidenan Surakarta. Data yang didapatkan dari penelitian adalah data tingkat kebutuhan dan kepentingan siswa, yang diperoleh dari tiga responden yaitu siswa, guru Bimbingan dan Konseling, dan orang tua siswa.
Hasil dari penelitian ini dibagi menjadi tiga yaitu: pertama, kajian empirik diperoleh dari data tingkat kebutuhan dan kepentingan siswa dari 3189 responden menghasilkan presentase 56,06% dibutuhkan dan 56,33% dipentingkan. Kedua mengenai model analisis transaksional meliputi, pengertian model analisis transaksional, konsep-konsep model analisis transaksional, tahapan model analisis transaksional. Ketiga, berdasarkan kajian empirik dan teoritis tersebut penelitian ini menghasilkan prototipe-1 berupa “Panduan Pengembangan Peningkatan Hubungan Interpersonal dengan Guru Menggunakan Model Analisis Transaksional bagi Siswa SMK”.  
Simpulan hasil penelitian ini direkomendasikan kepada peneliti selanjutnya untuk mengembangkan panduan yang akan diuji validitas, kepraktisan dan keefektifan.

Kata Kunci : Hubungan Interpersonal, Model Analisis Transaksioanl, Siswa SMK

×
Penulis Utama : Indah Nur Rochmah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3112038
Tahun : 2019
Judul : Pengembangan Panduan Peningkatan Hubungan Interpersonal Siswa dengan Guru Menggunakan Model Analisis Transaksional bagi Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Bimbingan Konseling
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. KIP Jur. Pendidikan Bimbingan dan Konseling-K3112038-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Edy Legowo, M.Pd.
2. Ulya Makhmudah, S.Pd, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.