Penulis Utama : Ranando Sofiyan Hadi
NIM / NIP : S861802017
×

ABSTRAK
    Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk : 1. Menganalisis model pembelajaran IPS dan kebutuhan terhadap model pembelajarannya serta pemahaman peserta didik mengenai nilai-nilai Lambang Adat Tunggu Tubang  untuk meningkatkan sosial, (2) Mengembangkan model pembelajaran IPS terintegrasi nilai-nilai Lambang Adat Tunggu Tubang, dan (3) Menguji efektivitas model pembelajaran IPS terintegrasi nilai-nilai Lambang Adat Tunggu Tubang untuk meningkatkan sikap sosial peserta didik.
Penelitian dan pengembangan ini menggunakan desain penelitian Borg and Gall yang telah direduksi oleh Nana Syaodih Sukmadinata menjadi tiga tahapan: (1) Studi pendahuluan, berisi analisa kebutuhan terkait pengembangan model pembelajaran IPS terintegrasi nilai-nilai Lambang Adat Tunggu Tubang untuk meningkatkan sikap sosial peserta didik, (2) Tahap pengembangan, berisi proses penyusunan draf model awal, validasi ahli, uji implementasi, serta revisi draft model untuk menghasilkan draf model final yang akan diuji cobakan pada uji efektivitas, (3) Uji efektivitas, berisi pelaksanaan dilapangan untuk melihat kelayakan dan efektivitas model pada peserta didik di kelas eksperimen dan di kelas kontrol.  
Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa: (1) pemahaman peserta didik mengenai kearifan lokal di Kecamatan Way Tenong khususnya mengenai Lambang Adat Tunggu Tubang dan nilai sikap sosialnya masih dalam taraf yang rendah. Guru lebih banyak menggunakan metode ceramah, sehingga pembelajaran terasa kurang aktif dan inovatif, sehingga dibutuhkan model pembelajaran IPS yang efektif untuk memenuhi kebutuhan tersebut. (2) Proses penelitian pengembangan melalui studi pendahuluan, tahap pengembangan dan uji efektifitas menghasilkan produk model pembelajaran IPS yang terintegrasi nilai-nilai Lambang Adat Tunggu Tubang melalui model PBL dan Pendekatan VCT. (3) Model pembelajaran IPS terintegrasi nilai-nilai Lambang Adat Tunggu Tubang melalui model PBL dan Pendekatan VCT terbukti efektif untuk meningkatkan sikap sosial peserta didik melalui uji statisik dengan signifikansi 0,000 < 0>

Kata Kunci   : Model Pembelajaran IPS, Lambang Adat Tunggu Tubang, Sikap Sosial.
 

×
Penulis Utama : Ranando Sofiyan Hadi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S861802017
Tahun : 2020
Judul : Pengembangan Model Pembelajaran Ips Terintegrasi Nilai-Nilai Lambang Adat Tunggu Tubang Melalui Model Pbl Dan Pendekatan Vct Untuk Meningkatkan Sikap Sosial Peserta Didik
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2020
Program Studi : S-2 Pendidikan Sejarah
Kolasi :
Sumber : UNS, Pascasarjana, S861802017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Sariyatun, M.Pd., M.Hum
2. Dr. Sri Yamtinah, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.