Penulis Utama : Taufik Ismail
NIM / NIP : K5612073
×

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sumbangan (1)   kontribusi kemampuan motorik terhadap keterampilan bolavoli pada Unit Kegiatan Mahasiswa Bolavoli Putra UNS; (2) kontribusi persepsi kinestetik terhadap keterampilan bolavoli pada Unit Kegiatan Mahasiswa Bolavoli Putra UNS; (3) kontribusi kemampuan motorik dan persepsi kinestetik terhadap keterampilan bolavoli pada Unit Kegiatan Mahasiswa Bolavoli Putra UNS.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota Unit Kegiatan Mahasiswa Bolavoli Putra UNS tahun 2016 yang berjumlah 82 orang dengan jumlah  anggota  putra  51  orang.  Sample  yang  terpilih  adalah  anggota  Unit Kegiatan Mahasiswa Bolavoli putra yang berjumlah 30 orang dengan teknik pengambilan sample purposive sampling. Pengumpulan data dilaksanakan menggunakan   metode   tes   dan   pengukuran   kemampuan   motorik,   persepsi kinestetik dan keterampilan bolavoli. Analisis data menggunakan analisis statistic dengan studi korelasi mengunakan aplikasi SPSS 21.
Hasil penelitian adalah sebagai berikut ini. Pertama, terdapat kontribusi yang signifikan antara kemampuan motorik (X1) dengan keterampilan bolavoli (Y) diperoleh koefisien korelasi sebesar 0,528 dan nilai p (sig) sebesar 0,003. Sedangkan nilai r table pada taraf signifikansi 5% dengan N = 30 diperoleh r table sebesar 0,361. Sehingga r hitung( 0,528) > r tabel (0,361) ataup (sig) < 0 xss=removed>30 diperoleh r table sebesar 0,361. Sehingga r hitung( 0,515) > r tabel (0,361) atau p (sig)   <   0,05,   ketiga,   terdapat   kontribusi   yang   signifikan   antara   variable kemampuan motorik (X1) dan persepsi kinestetik (X2) dengan keterampilan bolavoli (Y) sebesar 0,704 > r table sebesar0,361 Artinya terdapat kontribusi yang signifikan  antara  kemampuan  motoric  dan  persepsi  kinestetik  dengan keterampilan bolavoli.

×
Penulis Utama : Taufik Ismail
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5612073
Tahun : 2016
Judul : Kontribusi Kemampuan Motorik dan Persepsi Kinestetik terhadap Keterampilan Bolavoli pada Unit Kegiatan Mahasiswa Bolavoli Putra UNS Tahun 2016
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber : UNS-F. IKIP Jur. Pend. Kepelatihan Olahraga-K5612073-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Agustiyanto, M.Pd.
2. Rumi Iqbal Doewes, S.Pd., M.Or.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.