Penulis Utama : Siti Nur Rodhiatul Fitria
NIM / NIP : R0216090
×

ABSTRAK
 
Siti Nur Rodhiatul Fitria, R0216090, 2020. Hubungan Pengetahuan Pekerja Tentang APD Dengan Kepatuhan Pemakaian APD di CV Mega Jaya Logam Klaten. Diploma 4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja Sekolah Vokasi, Universitas Sebelas Maret, Surakarta

Latar Belakang : Kurangnya pengetahuan dan kepatuhan dalam penggunaan alat pelindung diri juga menyumbang angka kecelakaan yang cukup tinggi di Indonesia. Kecelakaan tersebut mengakibatkan cidera maupun paparan penyakit akibat kerja berupa paparan suhu panas, debu, kebisingan, cidera bagian tubuh seperti tertusuk, teriris benda tajam dari mesin, terpeleset, terjepit, terjatuh, tertarik mesin, nyeri otot, dan kematian. Alat pelindung diri (APD) adalah suatu alat yang digunakan pekerja untuk melindungi dirinya dari kemungkinan potensi bahaya serta kecelakan kerja ditempat kerja. Pengetahuan merupakan hasil dari tahu, dan ini terjadi setelah seseorang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Tingkat penggunaan APD sangat berpengaruh pada tingkat keselamatan kerja. Semakin rendah frekuensi penggunaan alat pelindung diri, semakin besar kesempatan terjadinya kecelakaan kerja.

Metode : Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan desain penelitian cross sectional. Responden diambil dari pekerja CV. Mega Jaya Logam Klaten sebanyak 75 pekerja. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuesioner untuk mengetahui pengetahuan serta checklist untuk menilai kedisiplinan pemakaian APD. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi Somers’d.

Hasil : Hasil uji bivariat menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan APD dan kepatuhan pemakaian APD (p value 0,004). sedangkan untuk kekuatan korelasinya adalah r = 0,318 yang merupakan nilai korelasi lemah dengan arah korelasi + (positif), yang artinya semakin besar nilai pengetahuan pekerja tentang APD, semakin besar pula nilai kepatuhan pemakaian APD. 

Simpulan : Terdapat hubungan pengetahuan pekerja tentang APD dengan kepatuhan pemakaian APD pada pekerja pengecoran logam CV. Mega Jaya Logam Klaten.  

×
Penulis Utama : Siti Nur Rodhiatul Fitria
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0216090
Tahun : 2020
Judul : Hubungan Pengetahuan Pekerja Tentang APD dengan Kepatuhan Pemakaian APD di CV. Mega Jaya Logam Klaten
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-4 Kesehatan Kerja
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekola Vokasi-DIPLOMA 4 Keselamatan dan Keseatan Kerja-R0216090-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Reni Wijayanti, dr., M.Sc
2. Dr. Sri Mulyani, S.Kep.Ns., M.Kes
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.