Penulis Utama : Gracia Nova Marshela
NIM / NIP : R0317029
×

ABSTRAK

 Gracia      Nova      Marshela.      R0317029.      2019.ASUHAN      KEBIDANAN TERINTEGRASI PADA NY. S UMUR 27 TAHUN DI PUSKESMAS SIBELA SURAKARTA.  Program  Studi  D  III  Kebidanan  Sekolah  Vokasi  Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Ruang Lingkup:Puskesmas Sibela. Asuhan kebidanan berkelanjutan pada Ny S meliputi asuhan kehamilan, persalinan, nifas, BBL dan KB. Asuhan kebidanan berkelanjutan diberikan guna meningkatkan kesejahteraan ibu dan anak.

Pelaksanaan:Asuhan Kebidanan berkelanjutan dilakukan selama 3 bulan. Asuhan kehamilan sesuai dengan tatalaksanaan ibu hamil dengan anemia sedang. Asuhan persalinan dilakukan secara sectio caesaria a/i ketuban pecah dini dan tali pusat menumbung. Asuhan nifas diberikan transfusi darah dan konseling nyeri post SC pada nifas hari ke 1, memotivasi ibu untuk menjaga kebersihan alat kelamin untuk mengurangi abses pada genitalianya. Asuhan bayi baru lahir dilakukan dengan memotivasi ibu memberikan ASI Ekslusif. Asuhan KB diberikan konseling mengenai alat kontrasepsi yang tidak mengganggu ASI.

Evaluasi: Asuhan pada Ny. S telah diberikan sesuai kewenangan bidan. Ibu mengonsumsi tablet tambah darah, tetapi anemia masih belum teratasi. Asuhan persalin dilakukan secara SC a/i ketuban pecah dini dan tali pusat menumbung, bayi lahir selamat. Asuhan nifas anemia sudah teratasi pada kunjungan nifas ke 2, kunjungan ke 3 timbul abses pada vagina, abses berkurang setelah 1 minggu. Asuhan bayi baru lahir berjalan normal, bayi diberikan ASI eksklusif. Ibu memilih KB Kondom.

Kesimpulan dan saran: Asuhan kebidanan yang diberikan pada masa kehamilan, terdapat masalah pada anemia ibu yang belum teratasi, bersalin, nifas, bayi baru lahir, dan KB tidak terdapat masalah, tetapi ditemukan kesenjangan pada waktu kunjungan nifas ketiga. Tenaga kesehatan diharapkan semakin meningkatkan pelayanan bagi pasiennya.

×
Penulis Utama : Gracia Nova Marshela
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0317029
Tahun : 2020
Judul : Asuhan Kebidanan Terintegrasi pada Ny S Umur 27 Tahun di Wilayah Puskesmas Sibela Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Kebidanan
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-Diploma III-Kebidanan-R0317029-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ropitasari, S.SiT, M.Kes
2. YF. Kristiana H., SST
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.