Penulis Utama : Hanifah Hanun Nisa’
NIM / NIP : M3115065
×

Abstrak

Career Development merupakan pendekatan formal yang digunakan perusahaan atau organisasi untuk memastikan bahwa orang-orang dengan kualifikasi yang layak dan berpengalaman akan tersedia ketika dibutuhkan. Dalam sebuah lembaga pendidikan setnigkat Universitas, pelayanan pegembangan karir difokuskan untuk mencarikan pekerjaan bagi mahasiswa ataupun alumni dari universitas tersebut. Terdapat salah satu metode yang dinilai lebih efektif dalam mengelola pengembangan karir sumberdaya manusia dalam suatu instansi yaitu menggunakan sistem informasi. Sistem informasi dapat digunakan secara online sehingga dapat diakses dimanasaja. Pelayanan pengembangan karir dengan menggunakan sistem informasi dapat memberikan pelayanan yang efektif dan efisien.
Metode yang digunakan pada Sistem Informasi Career Development Center Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta meliputi observasi, pengumpulan data, analisis, perancangan sistem, implementasi dan uji coba.
Sistem Informasi Career Development Center Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta memiliki kemampuan untuk melakukan pengajuan lowongan pekerjaan secara online, penambahan lowongan pekerjaan secara online, ujian soal Tes Potensial Akademik (TPA) secara onine, dan menghitung hasil ujian TPA secara online. Cara kerja dari Sistem Informasi Career Development Center yaitu perusahaan menambahkan lowongan pekerjaan yang kemudian akan diverifikasi terlebih dahulu oleh admin kemudian alumni akan mendaftarkan diri ke lowongan tersebut secara online, apabila alumni diterima maka akan mendapatkan notifikasi berupa email utuk melaksanakan tahap selanjutnya yaitu wawancara secara langsung ke pihak perusahaan.

Kata kunci : Career Development, Sistem Informasi, Lowongan Pekerjaan.

 

×
Penulis Utama : Hanifah Hanun Nisa’
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M3115065
Tahun : 2020
Judul : Sistem Informasi Career Development Center Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2020
Program Studi : D-3 Ilmu Komputer Teknik Informatika
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. MIPA, Prog. Studi Informatika-M3115065-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Berliana Kusuma Riasti, S.T., M.Eng
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.