Penulis Utama : Faisal Fatku Rohmat
NIM / NIP : M3116028
×

Abstrak

Sepeda motor merupakan salah satu alat transportasi yang sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat pada umumnya. Mulai dari siswa, mahasiswa dan orang dewasa memanfaatkan sepeda motor sebagai sarana yang digunakan untuk beraktivitas dan bepergian. Saat ini kasus pencurian sepeda motor semakin hari semakin meningkat sehingga mengharuskan pemilik sepeda motor untuk lebih waspada dan memperhatikan tempat untuk memarkir sepeda motor. Pencurian sepeda motor biasanya dilakukan dengan cara membobol bagian kunci starter. Smartphone juga telah menjadi bagian dari kehidupan manusia sama seperti sepeda motor. Penggunaan Smartphone berbasis Android semakin hari semakin meningkat karena disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.
Teknologi Wi-fi pada Smartphone Android dan teknologi mikrokontroler ESP8266 yang digabungkan dapat dibangun menjadi suatu sistem yang dapat mengunci, buka kunci, memasang mesin dan mematikan mesin pada sepeda motor.
Penelitian ini bertujuan untuk merancang alat pengaman tambahan sepeda motor berbasis Internet of Things menggunakan ESP8266 yang terhubung dengan Smartphone melalui Hotspot Wi-fi. ESP8266 sebagai pengendali utama keamanan sepeda motor Perancangan alat pengaman sepeda motor dengan metode Waterfall. Alat dan bahan yang digunakan adalah ESP8266, Relay, kabel jumper, Stepdown. Kemudian alat dan bahan dirangkai dan kemudian dipasang ke sepeda motor. Alat ini dapat menambah fitur keamanan pada sepeda motor.

Kata kunci : Sepeda motor, Smartphone, Android, Mikrokontroler, ESP8266

 

×
Penulis Utama : Faisal Fatku Rohmat
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M3116028
Tahun : 2019
Judul : Rancang Bangun Alat Pengaman Sepeda Motor Berbasis Internet Of Things Menggunakan Esp8266
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2019
Program Studi : D-3 Ilmu Komputer Teknik Informatika
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi, Prog. Studi Informatika-M3116028-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sahirul Alim Tri Bawono S.Kom., M.Eng.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.