Penulis Utama : Moh Renaldo
NIM / NIP : F3217037
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan sistem periodic maintenance dalam memudahkan servis kendaraan bagi konsumen dan mengetahui keuntungan apa saja yang bisa didapatkan dari sistem tersebut dalam meningkatkan kualitas pelayanan. Latar belakang penelitian karena masih banyak customer yang belum mengetahui jadwal servis kendaraan secara berkala serta kebutuhan komponen apa saja yang perlu diganti dalam jangka waktu tertentu. Sun Star Motor Solo menyediakan layanan purna jual perawatan berkala pada kendaraan Mitsubishi.

Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode kualitatif dengan analisis pembahasan deskriptif serta menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data primer diperoleh melalui wawancara dengan staff service Sun Star Motor Solo. Selanjutnya, data sekunder sebagai data pendukung yang diperoleh dari sumber lain yaitu foto, buku, dan website dms mitsubishi terkait penelitian tersebut

Berdasarkan penelitian ini, pembahasan yang dapat disimpulkan berisi tentang penerapan perawatan berkala seperti jadwal servis dan kebutuhan penggantian komponen pada kendaraan. Serta bagaimana Sun Star Motor menarik customer untuk mengikuti prosedur sesuai ketentuan perusahaan, agar customer mendapatkan berbagai keuntungan sebagai upaya perusahaan dalam meningkatkan kualitas pelayanan.

Saran dan solusi yang dapat penulis berikan kepada Sun Star Motor Solo adalah, (1) mengoptimalkan aplikasi My Mitsubishi ID sebagai panduan serta informasi perawatan berkala agar diketahui seluruh customer. (2) mengevaluasi sistem servis booking dengan menyambungkan seluruh bagian dalam sistem tersebut.

Kata kunci : Penerapan sistem periodic maintenance, keuntungan dan hambatan

×
Penulis Utama : Moh Renaldo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3217037
Tahun : 2020
Judul : Penerapan Sistem Periodic Maintenance Kendaraan Mitsubishi pada PT Sun Star Motor Solo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Manajemen Pemasaran
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi Manajemen Pemasaran-F3217037-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Hidajat Hendansjah S.Si, MM
Penguji :
Catatan Umum : validasi bambang
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.