Penulis Utama : Muhammad Fadel Zanetti
NIM / NIP : F3217040
×

Strategi pemasaran merupakan sebuah alat yang mendasar dan fundamental yang didesain untuk mencapai tujuan dari perusahaan dengan cara mengembangkan daya saing yang unggul dan berkesinambungan. Strategi pemasaran dapat digunakan sebagai salah satu dasar untuk menyusun perencanaan perusahaan secara keseluruhan. Sebuah program pemasaran dilakukan untuk menarik pelanggan supaya menggunakan produk yang dipasarkan. Dengan adanya tujuan tersebut, program pemasaran tersebut harus direncanakan dan dilaksanakan dengan baik dan benar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan strategi pemasaran melalui program Solo Great Sale 2020 pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Surakarta.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian analisis deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi langsung pada Perumda Air Minum Kota Surakarta dan wawancara dengan staff.

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, maka dapat diambil kesimpulan bahwa program Solo Great Sale 2020 merupakan strategi pemasaran yang digunakan untuk meningkatkan pelanggan dan menurunkan angka piutang. Program ini dilakukan setelah Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Surakarta mengikuti event Solo Great Sale 2020 dari Pemerintah Kota Surakarta dan KADIN Surakarta. Program tersebut cukup berhasil dilakukan oleh Perumda Air Minum Kota Surakarta karena mampu menekan angka piutang dan meningkatkan jumlah pelanggan.

Kata kunci : Strategi Pemasaran, Solo Great Sale 2020

×
Penulis Utama : Muhammad Fadel Zanetti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3217040
Tahun : 2020
Judul : Analisis Keikutsertaan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Surakarta dalam Event Solo Great Sale untuk Meningkatkan Jumlah Pelanggan dan Menekan Piutang
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Manajemen Pemasaran
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi Manajemen Pemasaran-F3217040-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Pram Suryanadi, S.E, M.Si
Penguji :
Catatan Umum : validasi bambang
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.