Penulis Utama : Anggia Rismadewi
NIM / NIP : F3317004
×

ABSTRAK

Toko Putra Kembar merupakan salah satu usaha mikro, kecil, dan menengah yang tidak melakukan pencatatan dan penyusunan laporan keuangan sesuai dengan standar akuntansi keuangan. Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) telah menyusun Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil, dan Menengah (SAK EMKM) yang berguna untuk mempermudah pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dalam menyusun laporan keuangannya.

Penelitian ini menggunakan metode wawancara kepada pemilik dan juga pengamatan langsung di Toko Putra Kembar. Penelitian dilakukan dengan membandingkan laporan keuangan yang dimiliki oleh Toko Putra Kembar dengan laporan keuangan yang sesuai dengan standar akuntansi keuangan yang berlaku. Komponen laporan keuangan berdasarkan SAK EMKM minimum terdiri atas tiga laporan keuangan yaitu laporan laba rugi selama periode, laporan posisi keuangan pada akhir periode, dan catatan atas laporan keuangan.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Toko Putra Kembar tidak melakukan pencatatan dan penyusunan laporan keuangan sesuai dengan standar akuntansi keuangan yang berlaku. Pemilik tidak melakukan pencatatan laporan keuangan dan hanya memanfaatkan laporan penjualan dari sistem aplikasi komputer yang digunakan dalam pencatatan transaksi setiap hari. Dengan adanya penelitian ini diharapkan pemilik Toko Putra Kembar dapat melakukan pencatatan laporan keuangan yang sesuai dengan SAK EMKM.

Kata kunci : SAK EMKM, UMKM, Laporan Keuangan

×
Penulis Utama : Anggia Rismadewi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3317004
Tahun : 2020
Judul : Implementasi Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil, dan Menengah (Sak EMKM) pada UMKM (Studi Kasus pada Toko Putra Kembar di Kabupaten Karanganyar)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi Studi Akuntansi-F3317004-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. RENATA ZORAIFI, SE.,M.Si.,Ak.
Penguji :
Catatan Umum : Validasi bambang
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.