Penulis Utama : Hanantirmi Ardipratomo
NIM / NIP : F3317025
×

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini yaitu untuk merancang sistem informasi akuntansi pada Kios Udin dengan menggunakan aplikasi Akuntansi UKM serta mengidentifikasi kebutuhan Kios Udin, kemudian mendesainkan sebuah sistem yang dapat memperbaiki sistem perusahaan yang bergerak pada bidang perdagangan di Pasar Klewer, yaitu Kios Udin.

Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan melakukan pengamatan, mempelajari dokumen, serta wawancara dengan pihak perusahaan. Analisis metode yang dilakukan adalah analisis bagan alir yang menggambarkan sistem informasi akuntansi perusahaan, analisis PIECES yang digunakan sebagai dasar analisis permasalahan perusahaan, dan analisis faktor kualitas software untuk menganalisis perangkat lunak yang digunakan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan perancangan sistem informasi akuntansi serta penggunaan aplikasi Akuntansi UKM dapat membantu perusahaan mengolah transaksi kemudian menghasilkan laporan keuangan dari kegiatan yang terjadi. Aplikasi Akuntansi UKM dapat membantu Kios Udin untuk memenuhi kebutuhan sistem informasi akuntansi pada perusahaan serta memperbaiki kelemahan dan kekurangan sistem yang lama.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan, peneliti memberikan saran agar manajer dapat melanjutkan sistem informasi akuntansi yang sudah dirancang serta mengadakan pengadaan fasilitas yang dapat menunjang keberjalanan sistem.

Keyword : Sistem Informasi Akuntansi, Kios Udin, Aplikasi Akuntansi UKM

×
Penulis Utama : Hanantirmi Ardipratomo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3317025
Tahun : 2020
Judul : Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Berbasis Aplikasi Akuntansi Ukm pada Usaha Mikro Kios Udin Pasar Klewer Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi Studi AKuntansi-F3317025-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Putri Nugrahaningsih SE., M.Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.