Penulis Utama : Intan Widjayanti
NIM / NIP : F3317028
×

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui sejauh mana efektivitas dan efisiensi sistem akuntansi pembelian bahan baku yang diterapkan CV Lifita. Lalu, dilakukan evaluasi untuk  mengetahui kekurangan  dan  kelebihan  dalam sistem akuntansi pembelian bahan baku yang digunakan untuk memperbaiki sistem yang sudah ada.

Metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data yang diperoleh meliputi struktur organisasi, dokumen yang terkait pembelian bahan baku, prosedur pembelian bahan baku, dan sistem pengendalian internal yang diterapkan perusahaan.

Hasil dari analisis data tentang sistem pembelian bahan baku CV Lifita belum cukup baik, masih terdapat beberapa kelemahan antara lain perangkapan jabatan di prosedur pembelian bahan baku, dokumen yang digunakan dalam prosedur pembelian bahan baku masih kurang, belum ada catatan akuntansi yang digunakan dalam prosedur pembelian bahan baku. Berdasarkan temuan tersebut maka penulis memberikan beberapa saran antara lain, pemisahan jabatan dilakukan secara lebih tegas, membuat dokumen bernomor urut yang sesuai dengan kebutuhan pembelian bahan baku, dan menggunakan catatan akuntansi yang berguna untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahan ataupun kecurangan sehingga keandalan dan ketelitian lebih terjamin.

Kata kunci: Sistem, Sistem Akuntansi Pembelian, Sistem Pengendalian Intern

×
Penulis Utama : Intan Widjayanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3317028
Tahun : 2020
Judul : Evaluasi Sistem Akuntansi Pembelian Bahan Baku Cv Lifita
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi Studi Akuntansi-F3317028-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Andi Asrihapsari, S.E., M.Sc., Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.