Penulis Utama | : | Senopati Sakti Putra Dewa Bathara Chandra |
NIM / NIP | : | F3317047 |
ABSTRAK
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh program kerja pemerintah terhadap kinerja keuangan pada PT Wijaya Karya Tbk dan PT Adhi Karya Tbk. Serta membandingkan kinerja keuangan PT Wijaya Karya Tbk dan PT Adhi Karya Tbk dengan perusahaan subsektor konstruksi.
Langkah untuk penelitian ini adalah melakukan analisis rasio keuangan berdasarkan rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas, dan rasio aktivitas untuk tahun 2015-2019, serta melakukan perbandingan analisis rasio keuangan dengan rata-rata industri perusahaan sejenis untuk tahun 2015-2019.
Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa, kinerja perusahaan dipengaruhi oleh sentimen nasional. Serta adanya pengaruh program kerja dari pemerintah menyebabkan total aktiva, ekuitas dan laba bersihnya berfluktuasi.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah rasio keuangan PT Wijaya Karya Tbk dan PT Adhi Karya Tbk selama lima tahun terakhir masih bersifat fluktuatif. Bila dibandingkan dengan perusahaan subsektor konstruksi lainnya pada tahun 2015-2019 kinerja PT Wijaya Karya Tbk menjadi yang terbaik, dan kinerja PT Adhi Karya Tbk menjadi yang terburuk. Kedua perusahaan tersebut juga telah berperan dalam pelaksanaan pembangunan proyek strategis nasional yang merupakan salah satu dari program kerja pemerintah.
Berdasarkan temuan dari penelitian ini, peneliti memberikan rekomendasi kepada perusahaan agar mengurangi utangnya karena lebih dari 70% aset perusahaan dibiayai oleh utang dan sisanya dibiayai modal. Bagi peneliti selanjutnya penulis memberi saran pada saat melakukan penelitian dapat menambahkan metode analisisnya yaitu analisis makro supaya hasil penelitiannya dapat mencakup secara keseluruhan, tidak hanya dari keuangan perusahaan.
Keyword: Rasio likuiditas, Solvabilitas, Profitabilitas, Aktivitas.
Penulis Utama | : | Senopati Sakti Putra Dewa Bathara Chandra |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | F3317047 |
Tahun | : | 2020 |
Judul | : | Analisis Laporan Keuangan Pt Wijaya Karya Tbk dan Pt Adhi Karya Tbk dalam Rangka Mendukung Program Kerja Pemerintah Periode 2015-2019 |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020 |
Program Studi | : | D-3 Akuntansi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Sekolah Vokasi Studi Akuntansi-F3317047-2020 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Laporan Tugas Akhir (D III) |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Putri Nugrahaningsih S.E., M.Ak., |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Vokasi |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|