Penulis Utama : Alvareza Kartika Putri
NIM / NIP : F3517003
×

ABSTRAK

Pengadaan barang dan jasa di pemerintahan adalah salah satu cara untuk melaksanakan pembangunan di sektor pemerintahan guna menciptakan pelayanan yang baik untuk masyarakat. Dengan adanya penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa prosedur pengadaan barang atau jasa di pemerintahan sudah sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018. Hal ini dibuktikan dengan adanya prosedur perencanaan sampai dengan prosedur serah terima hasil pekerjaan yang dimuat dalam Peraturan Walikota Surakarta Nomor 50 Tahun 2019.

Prosedur pengadaan barang atau jasa di pemerintahan Kota Surakarta dimulai dari: 1. Penyusunan perencanaan pengadaan oleh satuan kerja yang ingin adanya pengadaan 2. Proses persiapan pengadaan oleh Pokja Bagian Layanan Pengadaan 3. Persiapan pemilihan penyedia oleh Pokja Bagian Layanan Pengadaan 4.  Pelaksanaan pemilihan penyedia  oleh Pokja Bagian Layanan Pengadaan 5. Memberikan  jaminan pelaksanaan  yang  dilakukan satuan kerja terkait dengan pemenang lelang 6. Melaksanakan kontrak kerja 7. Melakukan serah terima hasil pekerjaan lelang. Prosedur ini sudah memiliki waktu tenggangnya masing-masing pada setiap langkahnya yang sebagaimana mestinya sesuai dengan Peraturan Walikota Surakarta Nomor 50 Tahun 2019.

Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Kota Surakarta akan mengawal proses pengadaan dari mulai penyusunan perencanaan pengadaan sampai dengan serah terima barang atau jasa pengadaan dari penyedia kepada satuan kerja di pemerintahan  Kota Surakarta. Dalam  hal  ini  menurut  penulis,  masih  terdapat prosedur yang terlalu panjang dalam proses pengadaan sehingga memerlukan waktu yang masih cukup lama, seperti satuan kerja harus datang langsung menyerahkan berkas kepada BLP, lalu BLP juga beberapa kali melakukan pemberkasan oleh penyedia, dan dilakukannya tahap pemilihan untuk metode penyampaian yang masih menggunakan dua tahap atau dua dokumen. Dengan ini penulis memberikan saran untuk memberlakukan sistem pemberkasan online, mengubah cara metode penyampaian, dan membuat sistem e-procurement untuk lebih mudah dipahami semua kalangan.

Kata Kunci: Prosedur, Pengadaan, E-procuremen

×
Penulis Utama : Alvareza Kartika Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3517003
Tahun : 2020
Judul : Prosedur Pengadaan Barang dan Jasa oleh Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintahan Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Manajemen Industri
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi Studi Perpajakan-F3517003-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Anastasia Riani Suprapti M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.