Penulis Utama : Dzulfickar Rhezaa Algadhari
NIM / NIP : K3515016
×

Abstrak

Salah satu peran pemerintah dalam mendukung dan melestarikan budaya gamelan adalah dengan memasukkan gamelan sebagai salah satu matapelajaran di sekolah dan matakuliah di perguruan tinggi. Namun ditemukan beberapa masalah dalam pelaksanaannya, diantaranya pengadaan sarana dan prasarana instrumen gamelan. Karena itu diperlukan pengembangan media pembelajaran yang dapat mengatasi keterbatasan yang ada, dan salah satu media tersebut adalah game, karena memiliki efek positif dalam pembelajaran dan anak-anak merasa senang dan tidak ada paksaan pada mereka untuk belajar. Di antara berbagai jenis game yang beredar terdapat satu jenis game yaitu rhythm game yang memiliki faktor tantangan yang berkaitan dengan kemampuan motorik pengguna dimana diperlukan koordinasi mata, tangan, dan telinga juga kepekaan dan reaksi yang tepat terhadap lagu yang sedang dimainkan, sehingga jenis rhythm game ini dapat diterapkan untuk seni musik gamelan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan rhythm game sebagai media belajar musik gamelan serta mengetahui kelayakan game  tersebut sehingga dapat digunakan untuk membantu pelaksanaan pembelajaran seni musik gamelan.
Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian Research and Development. Pengembangan game sebagai media pembelajaran menggunakan model ASSURE dan pengambilan data kelayakan menggunakan kuisioner kelayakan yang dinilai oleh ahli materi, ahli media dan pengguna. Ahli materi yang ditunjuk adalah dosen mata kuliah Seni Karawitan di program studi PGSD UNS. Ahli media yang ditunjuk yaitu dosen program studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer FKIP UNS. Sampel pengguna yang diambil terkumpul sejumlah 15 responden dari mahasiswa PGSD UNS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa game dinilai layak oleh ahli materi, ahli media, dan pengguna dengan kategori layak pada setiap aspek yang dinilaikan. Penilaian dari ahli media menunjukkan presentase kelayakan sebesar 82% pada aspek Estetika, Tampilan dan Audio Visual, serta presentase kelayakan 75% pada aspek Arsitektur dan Implementasi Software. Penilaian dari ahli materi menunjukkan presentase kelayakan 67% pada aspek Relevansi Konten dengan Kompetensi, 100% pada aspek Penyajian dan Penggunaan Bahasa, 85% pada aspek Arsitektur dan Implementasi Software, 91% pada aspek Estetika, tampilan dan AudioVisual, serta 100% pada aspek Manfaat. Penilaian oleh pengguna menunjukkan rata-rata presentase kelayakan sebesar 78,9% pada aspek Materi latihan dan feedback, 85% pada aspek Penyajian dan Penggunaan Bahasa, 80% pada aspek Tampilan dan Audio Visual, 79% pada aspek Implementasi dan Arsitektur Software, serta 88% pada aspek Manfaat.

Kata Kunci : game, rhythm game, media pembelajaran, gamelan

 

×
Penulis Utama : Dzulfickar Rhezaa Algadhari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3515016
Tahun : 2020
Judul : Pengembangan Rhythm Game Berbasis Android dengan Unity 2D Sebagai Media Pembelajaran Seni Musik Gamelan
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. KIP Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer-K3515016-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dwi Maryono, S.Si., M.Kom.,
Penguji :
Catatan Umum : validasi bambang
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.