Penulis Utama : Shafira Hafizhotun Nisa
NIM / NIP : F1118061
×

Abstrak

Penelitian ini menganalisa mengenai determinan ketimpangan distribusi pendapatan di indonesia periode tahun 2011-2019. Pada penelitian ini variabel dependen   yang   digunakan   yaitu   ketimpangan   distribusi   pendapatan   (Y). Sementara variabel independen yang digunakan adalah Pendapatan Asli Daerah (PAD) (XI), Dana Alokasi Umum (DAU) (X2), belanja modal (X3), Indeks Pembangunan Manusia (IPM) (X4). Pendapatan yang diperoleh daerah bersumber hasil pajak dan retribusi atau biasa disebut Pendapatan Asli Daerah selama tahun
2011-2019 menunjukkan peningkatan. Transfer dana yang bertujuan membantu
pemerintah daerah dari pemerintah pusat dalam sisi pendanaan untuk mengelola daerahnya bersumber dari Dana Alokasi Umum selama tahun 2011-2019 menunjukkan peningkatan. Belanja modal yang digunakan untuk alokasi belanja pembangunan daerah selama tahun 2011-2019 mengalami fluktuasi pada peningkatannya. Adapun kualitas manusia diukur mengguankan Indeks Pembangunan Manusia, selama periode 2011-2019 Indeks Pembangunan Manusia menunjukkan peningkatan.
Pada    penelitian    ini    data    yang    digunakan    berupa data    sekunder
menggunakan  metode  regresi  data  panel  diolah  dengan  software  e-views  9. Setelah melakukan uji chow dan uji hausman maka model yang terpilih untuk menguji penelitian ini adalah fixed effect model. Kemudian menguji model regresi fixed effect model dilakukan dengan uji statistik (uji t-statistik, uji f-statistik dan uji koefisien determinasi).
Berdasarkan    analisis    dalam    penelitian    ini    mengenai    determinan
ketimpangan distribusi pendapatan di indonesia periode tahun 2011-2019 dengan jumlah observasi sebanyak 288. Hasil dari penelitian ini, pertama adalah variabel Pendapatan Asli Daerah memiliki pengaruh positif namun tidak berpengaruh signifikan dengan ketimpangan distribusi pendapatan. Kedua, variabel Dana Alokasi Umum memiliki pengaruh positif namun tidak berpengaruh signifikan dengan ketimpangan distribusi pendapatan. Ketiga, variabel belanja modal memiliki pengaruh positif dan signifikan dengan ketimpangan distribusi pendapatan. Adapun hasil pada variabel Indeks Pembangunan Manusia memiliki pengaruh negatif dan signifikan dengan ketimpangan distribusi pendapatan.

Kata  kunci:  Pendapatan  Asli  Daerah,  Dana  Alokasi  Umum,  Belanja  Modal, Indeks Pembangunan Manusia, Indeks Gini.

 

×
Penulis Utama : Shafira Hafizhotun Nisa
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1118061
Tahun : 2020
Judul : Determinan Ketimpangan Distribusi Pendapatan di Indonesia Periode Tahun 2011-2019
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2020
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ekonomi dan Bisnis, Jur. Ekonomi Pembangunan-F1118061-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sutanto, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum : validasi bambang
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.