Penulis Utama : Akhsanul Ilham Pradana
NIM / NIP : F1217003
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti orientasi yang perlu diperhatikan dalam peningkatan mutu organisasi. Metode survei digunakan pada penelitian ini, dimana pengumpulan data dilakukan menggunakan metode kuesioner. Variabel yang diukur adalah pemahaman prosedur, sistematika bekerja, kualitas pelayanan, kemampuan dokumentasi kegiatan, perbaikan berkelanjutan, dan keberhasilan implementasi akreditasi. Data diperoleh dari 100 karyawan administrasi program studi/fakultas perguruan tinggi di Kota Surakarta yang berakreditasikan A dan B. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dimana teknik pengambilan menggunakan pertimbangan tertentu. Uji validitas dilakukan dengan teknik outer loading dan uji reliabilitas dilakukan dengan teknik composite reliability. Uji hipotesis menggunakan analisis jalur dimana uji t digunakan sebagai uji statistik. Keseluruhan uji dilakukan dengan bantuan software SmartPLS 3. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari delapan hipotesis terdapat satu hipotesis yang tidak berpengaruh secara signifikan. Pemahaman prosedur berpengaruh positif terhadap kemampuan dokumentasi kegiatan. Pemahaman prosedur berpengaruh positif terhadap kualitas pelayanan. Pemahaman prosedur berpengaruh positif terhadap sistematika bekerja. Sistematika bekerja berpengaruh positif terhadap perbaikan berkelanjutan. Kemampuan dokumentasi kegiatan berpengauh positif terhadap keberhasilan implementasi akreditasi. Kualitas pelayanan tidak memiliki pengaruh terhadap keberhasilan implementasi akreditasi. Kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap perbaikan berkelanjutan. Perbaikan berkelanjutan berpengaruh positif terhadap keberhasilan implementasi akreditasi.

Kata Kunci : Pemahaman Prosedur, Sistematika Bekerja, Kualitas Pelayanan, Kemampuan Dokumentasi Kegiatan, Perbaikan Berkelanjutan, Keberhasilan Implementasi Akreditasi.

 

×
Penulis Utama : Akhsanul Ilham Pradana
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1217003
Tahun : 2020
Judul : Elemen Total Quality Management Organisasi Dalam Upaya Peningkatan Manajemen Kualitas Perguruan Tinggi (Studi Empiris pada Perguruan Tinggi di Surakarta)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2020
Program Studi : S-1 Manajemen Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ekonomi dan Bisnis, Jur. Manajemen-F1217003-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ahmad ikhwan setiawan, S.E., M.T.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.