Penulis Utama : Maharisky Saputra
NIM / NIP : R0017072
×

ABSTRAK


Program DIII Hiperkes dan Keselamatan Kerja Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret. Pupuk Kujang merupakan salah satu industri kimia yang menghasilkan pupuk anorganik, dengan kondisi dan peralatan yang digunakan mempunyai potensi bahaya dan faktor bahaya yang sangat tinggi. Karena dalam proses produksi digunakan bahan baku utama yang berupa gas alam, udara dan uap air ditambah beberapa bahan kimia sebagai bahan pembantu dan sebagai katalisator.
Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode deskriptif yaitu suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk membuat gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaan secara objektif.
Kerangka pemikiran dari penelitian ini adalah pada setiap tempat kerja dipastikan memiliki potensi dan faktor bahya yang dapat menyebabkan kecelakaan dan penyakit akibat kerja. Salah satu langkah pengendaliannya dapat dapat dilakukan melalui program promosi K3 dengan demikian kecelakaan kerja dapat dicegah.
Hasil dari penelitian ini adalah kegiatan promosi K3 di PT Pupuk Kujang dilakukan dengan dua media komunikasi, yaitu komunikasi lisan dan komunikasi tertulis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa PT Pupuk Kujang menempatkan K3 pada prioritas utama untuk mengembangkan budaya K3 agar kecelakaan dan penyakit akibat kerja dapat dicegah.

Kata Kunci : Promosi K3

 

×
Penulis Utama : Maharisky Saputra
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0017072
Tahun : 2020
Judul : Implementasi Promosi Keselamatan dan Kesehatan Kerja dalam Upaya Pencegahan Kecelakaan Kerja di PT Pupuk Kujang Cikampek Jawa Barat
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi, Prog. Studi DIII Hiperkes dan Keselamatan Kerja - R0017072-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ratna Fajariani, S.ST., M.KKK
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.