Penulis Utama : Risma Kuvany
NIM / NIP : D1817094
×

Abstrak

Penyiangan (weeding) merupakan bagian dari manajemen koleksi perpustakaan dan kegiatan tersebut berupa penarikan koleksi yang telah usang atau rusak untuk memperbaharui koleksi perpustakaan. Oleh sebab itu, perpustakaan di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Surakarta dalam memenuhi kebutuhan informasi yang relevan dan ter-update bagi pemustaka menerapkan penyiangan (weeding) koleksi buku. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui kriteria penyiangan (weeding) koleksi buku, mengetahui prosedur penyiangan (weeding) koleksi buku, dan mengetahui kendala yang dialami ketika melaksanakan penyiangan (weeding) koleksi buku di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Surakarta. Penulisan Tugas Akhir ini menggunakan metode pengumpulan data : observasi dan wawancara. Dalam penulisan Tugas Akhir ini dapat disimpulkan: 1) Kriteria berupa buku yang diterbitkan dalam kurun waktu 5 sampai 10 tahun kebelakang, fisik buku yang telah rusak, dan buku yang tidak banyak diminati atau dipinjam oleh pemustaka. 2) Prosedur penyiangan koleksi yang diterapkan sesuai standar secara umum, namun terdapat perbedaan berupa status buku diubah dari tersedia menjadi no loan, tidak memberikan cap buku yang telah disiangi bukan koleksi milik perpustakaan, dan database koleksi buku tidak dihapus. 3) Kendala penyiangan pustakawan sulit menemukan identitas buku bila sudah rusak dan pustakawan dilema ketika memilih buku yang akan ditarik dari rak koleksi.

Kata kunci: Perpustakaan Umum, Penyiangan (Weeding), Koleksi Buku.

 

×
Penulis Utama : Risma Kuvany
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1817094
Tahun : 2020
Judul : Penyiangan (Weeding) Koleksi Buku di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2020
Program Studi : D-3 Perpustakaan
Kolasi :
Sumber : UNS – Sekolah Vokasi, Prog. Studi DIII Perpustakaan – D1817094- 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Rahmat Setiawan Saefullah, S.S, M.I.Kom
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.