Penulis Utama : Maulfi Ardian Subekti
NIM / NIP : K4616062
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan kelas khusus olahraga di Dispora Surakarta yang dilaksanakan di SMP Negeri 1 Surakarta. Kelas khusus olahraga pada dasarnya diselenggarakan untuk memfasilitasi peserta didik yang memiliki bakat dan potensi di bidang olahraga.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan deskriptif kualitatif. Instrumen dan metode penelitian meliputi wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kemudian untuk teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian; 1)PPDB kelas khusus olahraga memiliki seleksi khusus 2)Ketenagaan kelas khusus olahraga terdiri dari guru, pelatih, dan BK, 3)Silabus berpedoman pada K-13, 4) Waktu latihan mencapai 20 jam perminggu, 5)Prasarana dan sarana kelas khusus olahraga memiliki perlengkapan alat yang memadai, dan menggunakan fasilitas milik pemerintah kota Surakarta, 6)Kelas khusus olahraga memiliki tim pengelola, 7)Sistem pembinaan program kelas khusus olahraga dijadikan dalam satu rombongan belajar yang di dalamnya memiliki maksimal 32 peserta didik setiap kelasnya, 8)Cabang olahraga yang dibina adalah atletik, renang, bulu tangkis, tenis lapangan, tenis meja, panahan, sepak bola, bola voli, taekwondo, pencak silat, karate, anggar, dan judo. 9)Program latihan disusun secara berjenjang dan memiliki beberapa aspek di dalamnya, 10)Kompetisi yang diikuti seperti POPDA maupun O2SN, dan 11)Bimbingan konseling diberikan kepada peserta didik kelas khusus olahraga.12)Prestasi kelas khusus olahraga di bidang non akademik yaitu 16 peserta didik juara tingkat nasional, 3 peserta didik juara tingkat provinsi, dan 5 peserta didik juara tingkat kabupaten/kota.
Simpulan bahwa pengelolaan kelas khusus olahraga Dispora Surakarta Tahun 2019-2020 dari 23 sub indikator telah terpenuhi 19 sub indikator yang sesuai dengan petunjuk pelaksanaan pengelolaan program khusus kelas olahraga. Maka pengelolaan kelas olahraga yang diteliti ini dapat dikatakan baik.

Kata kunci: Pengelolaan kelas khusus olahraga

 

×
Penulis Utama : Maulfi Ardian Subekti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4616062
Tahun : 2020
Judul : Pengelolaan Kelas Khusus Olahraga Dispora Surakarta Tahun 2019-2020
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Keolahragaan - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. Keolahragaan, Jur. Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi-K4616062-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Agus Margono, M.Kes.
2. Ahmad Septiandika Adirahma, S. Pd., M. Or
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.